x

Manchester United Kedatangan 2 'Pemain Baru' Jelang Lawan Crystal Palace

Sabtu, 30 September 2023 10:50 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, kedatangan 2 'pemain baru' jelang lawan Crystal Palace, Sabtu (30/09/23) pukul 21.00 WIB. REUTERS/David Klein

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, kedatangan dua "pemain baru" jelang lawan Crystal Palace, Sabtu (30/09/23) pukul 21.00 WIB.

Duel yang mempertemukan antara Manchester United melawan Crystal Palace pada pekan ke-7 Liga Inggris 2023-2024 akan menjadi laga yang menarik untuk disaksikan.

Baca Juga

Hal tersebut dikarenakan Manchester United bakal berusaha untuk memenangkan pertandingan menghadapi Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

Keadaan itu tidak terlepas dari motivasi Manchester United untuk memperoleh poin penuh, demi mendongkrak posisi di papan klasemen sementara.

The Red Devils, julukan Manchester United, kini menempati peringkat 9 Liga Inggris musim ini, dengan torehan 9 poin.

Sementara itu, Crystal Palace tidak ingin kalah untuk yang kedua kalinya, mengingat mereka sudah kalah dari Manchester United di Carabao Cup, 0-3.

Baca Juga

Namun, Manchester United memiliki tuntutan yang lebih tinggi untuk menang karena akan bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

Beruntungnya, Manchester United bakal kedatangan 2 "pemain baru" jelang menjamu Crystal Palace di putaran pertama Liga Inggris musim ini.

Dilansir dari Manchester Evening News, dua sosok pemain Manchester United yang dimaksudkan adalah Christian Eriksen dan Scott McTominay.

Lantas, mengapa Christian Eriksen dan Scott McTominay dianggap "pemain baru" jelang laga Liga Inggris 2023-2024 antara Manchester United lawan Crystal Palace?

Baca Juga

1. Eriksen dan McTominay Sempat Sakit

Pemain Manchester United Scott McTominay merayakan gol pertamanya bersama Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford dan Diogo Dalot. (Foto: REUTERS/Phil Noble)

Christian Eriksen dan Scott McTominay sebelumnya harus absen dalam pertandingan Manchester United melawan Crystal Palace di putaran ketiga Carabao Cup 2023-2024.

Hal tersebut dikarenakan Christian Eriksen dan Scott McTominay dilaporkan tidak berada dalam kondisi yang fit untuk bermain.

Baca Juga

Saat ini, Christian Eriksen dan Scott McTominay sudah pulih. Sehingga, dua pemain Manchester United tersedia dalam skuat yang dibawa Erik ten Hag kontra Crystal Palace.

Namun, Manchester United tidak bisa memainkan beberapa pemain seperti Aaron Wan-Bissaka, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia, Luke Shaw, dan Sergio Reguilon.

Aaron Wan-Bissaka, Lisandro Martinez, Tyrel Malacia, dan Luke Shaw mengalami cedera. Sedangkan, Sergio Reguilon kabarnya absen karena cedera yang tidak dijelaskan.

Dengan kondisi di atas, Erik ten Hag mengaku senang karena beberapa pemainnya bisa kembali merumput.

Baca Juga

"Kami telah melihat beberapa pemain kembali pada hari Selasa dan untuk besok ada pemain yang kembali, yakni Scott McTominay dan Christian Eriksen," ujarnya.

Tak hanya itu, Erik ten Hag mengaku berharap banyak kepada Hannibal Mejbri jika Manchester United menemui kebuntuan saat menghadapi Crystal Palace.

"Saya pikir Hannibal Mejbri memberikan pesan yang sangat bagus kepada seluruh skuad. Dia mampu memenuhi tuntutan yang ada," tambah Erik ten Hag.

"Mejbri bisa menjadi andalan ketika bermain melawan tim-tim yang mengandalkan penguasaan bola," pungkas Erik ten Hag dikutip dari Manchester Evening News.

Baca Juga
Manchester UnitedCrystal PalaceChristian EriksenLiga InggrisScott McTominay

Berita Terkini