x

Tim Superior di Liga Italia Jadi Alasan Investcorp Serius Beli Inter Milan

Sabtu, 30 September 2023 08:26 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Selebrasi Lautaro Martinez bersama Marcus Thuram dan Alessandro Bastoni di laga Inter Milan vs Fiorentina (03/09/23). (Foto: REUTERS/Massimo Pinca)

INDOSPORT.COM – Perusahaan asal Bahrain, Investcorp punya alasan tersendiri mengapa mereka sangat serius untuk mengakuisisi sang raksasa Liga Italia Inter Milan.

Belakangan ini, santer dikabarkan bahwa investor dari Bahrain, Investcorp, bakal menggantikan posisi Suning Holdings Group sebagai pemilik baru Inter Milan.

Baca Juga

Sebelumnya, Suning memang menugasi Raine Group untuk mencarikan mereka investor baru, demi meningkatkan finansial rival sekota AC Milan tersebut.

Meskipun Investcorp sendiri tutup mulut alias tidak membenarkan atau menyangkal rumor bahwa mereka bakal menggantikan Suning, tapi banyak pihak yang sudah menebak kalau mereka memang akan mengakuisisi Inter.

Melansir dari laporan jurnalis olahraga Abu Dhabi Sports, Turki Al Ghamdi disebutkan bahwa Investcorp tertarik mengakuisisi Inter Milan lantaran performa apik La Beneamata di Liga Italia.

“Beberapa waktu lalu mereka mengambil keputusan untuk membeli klub sepak bola sebagai aset baru untuk menambah portofolio. Mereka kini memilih Inter karena merupakan tim yang cocok untuk investasi,” ucap Turki Al Ghamdi.

Baca Juga

Menurutnya, Inter Milan merupakan tim besar dengan sejarah yang panjang di Eropa serta punya prestasi mentereng di level dunia.

Oleh sebab itu, Investcorp tak merasa keberatan jika mereka harus menggelontorkan banyak dana untuk membeli Inter Milan dari tangan Suning Group.

“Nerazzurri memiliki basis penggemar yang besar, sejarah penting dan merupakan salah satu klub paling bergengsi di dunia,”

“Dengan stadion yang layak, keuntungannya akan sangat besar (jika mengakuisisinya),” tambah Al Ghamdi.

Baca Juga

1. Tergantung Steven Zhang

Pemain Inter Milan, Lautaro Martinez berusaha merebut bola dari kaki pemain Real Sociedad di Liga Champions.

Meski sangat berhasrat untuk membeli Inter Milan, namun Investcorp masih harus menunggu keputusan dari Steven Zhang yang merupakan pemilik sah La Beneamata saat ini.

Pasalnya, Steven Zhang belum mau berniat melepas saham mayoritas Inter Milan dan hanya menerima suntikan dana berbentuk pinjaman.

Baca Juga

Namun jika berkaca pada kondisi keuangan Inter Milan saat ini, sangat sulit buat Steven Zhang menolak tawaran Investcorp yang digadang-gadang mencapai 1,3 miliar euro.

“Semuanya tergantung pada Steven Zhang. Di sini, di negara-negara Arab, banyak sekali fans Inter yang mengikuti tim dengan penuh semangat,”

“Mereka tidak pernah gagal dalam proyek apapun yang mereka putuskan untuk dilakukan. Mereka akan mengalokasikan sekitar 1,3 miliar euro untuk membeli Inter,”

“Namun, mereka harus membujuk Steven Zhang (presiden Inter Milan). Keuntungan Investcorp berikutnya akan datang dari pengembangan tim dan pencapaian kesuksesan lokal dan internasional,” tutup Al Ghamdi.

Baca Juga

Dalam dua musim terakhir, Inter Milan memang jadi klub Liga Italia yang cukup sukses baik di level domestik maupun Eropa.

Meski gagal mempertahankan scudetto yang mereka raih di musim 19/20, namun secara beruntun Inter Milan mampu memenangkan Coppa Italia, Supercoppa Italia serta menjadi finalis Liga Champions.

Berbekal prestasi apik tersebut, tak heran jika perusahaan raksasa sekelas Investcorp berani menggelontorkan uang buat mengakuisisi Inter Milan.

Baca Juga
Inter MilanLiga Italia

Berita Terkini