x

Rumor Transfer Liga Italia: AC Milan Incar Jonathan David, Juve Bidik 4 Bintang Atalanta

Selasa, 3 Oktober 2023 02:03 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Subhan Wirawan
Marco Sportiello (kanan), memberikan apresiasi bersama rekannya selepas laga AC Milan vs Newcastle di Liga Champions, Selasa (19/09/23).

INDOSPORT.COM - Rumor transfer Liga Italia kali ini datang dari tiga klub raksasa yakni AC Milan, Inter Milan dan Juventus, mereka dikabarkan akan mendatangkan tenaga baru.

AC Milan belakangan tengah berusaha mendatangkan pemain asal Kanada, Jonathan David untuk menggantikan Olivier Giroud. David kabarnya tengah coba dinegosiasikan oleh manajemen AC Milan kepada tim Liga Prancis, yaitu Lille.

Baca Juga

Kedekatan manajemen AC Milan dan Lille menjadi salah satu sebab mengapa Jonathan David mendekat ke Liga Italia.  Hanya saja, seperti dilansir dari Express, Jonathan David juga disebut tengah jadi incaran Tottenham Hotspur.

Spurs memang mengincar David sebagai pengganti Harry Kane yang hengkang ke Munchen beberapa waktu lalu. Kondisi ini membuat AC Milan harus bergegas untuk mendatangkan Jonathan David di bursa transfer Januari 2024 ini.

Selain rumor soal kedatangan Jonathan David ke AC Milan, tim raksasa Liga Italia ini siap bersaing dengan Juventus untuk mendatangkan wonderkid Argentina, Claudio Echeverri.

AC Milan juga dikabarkan tak mau kalah untuk mendatangkan wonderkid baru jelang bursa transfer Januari 2024.

Baca Juga

Claudio Echeverri adalah wonderkid yang tengah diincar oleh AC Milan, mengingat baru muncul di skuad River Plate. Dia merupakan gelandang berusia 17 tahun dan dapat bermain di posisi gelandang serang.

Juventus
Juventus dikabarkan memiliki ketertarikan terhadap empat pemain dari rivalnya, Atalanta. Keempat nama itu yakni Teun Koopmeiners, Marco Carnesecchi, Giorgio Scalvini, dan Matteo Ruggeri.

Dilaporkan oleh Juve FC via ilBianconero, Juventus kabarnya tertarik dengan empat pemain tersebut untuk menambah kekuatan skuad Massimiliano Allegri.

Tapi jika melihat kondisi keuangan Juventus saat ini, maka sulit bagi tim berjuluk Si Nyonya Tua itu untuk memboyong empat pemain itu dari Atalanta.

Baca Juga

1. Inter Milan

Pemain Inter Milan, Lautaro Martinez berusaha merebut bola dari kaki pemain Real Sociedad di Liga Champions.

Inter Milan menjadi salah satu klub Liga Italia yang tidak berhenti dalam memburu pemain, meskipun bursa transfer musim dingin baru dibuka pada Januari 2024.

Hal tersebut dikarenakan Inter Milan memiliki visi yang sangat besar dalam memenangkan banyak gelar di musim ini.

Baca Juga

Terlebih lagi, Inter Milan saat ini sedang dalam perebutan calon pemilik, mengingat Investcorp telah menawar untuk beli saham mayoritas dari Suning Holdings Group.

Bahkan, Investcorp memberikan janji-janji manis untuk memuluskan tujuan pengambilalihan saham mayoritas Suning Holdings Group di Inter Milan.

Termasuk, tawaran untuk mendatangkan banyak pemain bintang agar Inter Milan bisa bersaing lebih kuat untuk trofi juara.

Beberapa bintang yang dimaksudkan adalah Lazar Samardzic, Matteo Guendouzi, Romelu Lukaku, Folarin Balogun, dan Franck Kessie.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanInter MilanJuventusLiga ItaliaBerita Transfer

Berita Terkini