x

Alexis Sanchez Jadi Korban Kritik Legenda usai Inter Milan Ditahan Imbang Bologna

Minggu, 8 Oktober 2023 08:30 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Alexis Sanchez jadi korban kritik pedas legenda Inter Milan, Giampaolo Pazzini, usai Nerazzurri hanya bermain imbang kontra Bologna di Liga Italia 2023/24.

INDOSPORT.COM - Alexis Sanchez jadi korban kritik pedas legenda Inter Milan, Giampaolo Pazzini, usai Nerazzurri hanya bermain imbang kontra Bologna di Liga Italia (Serie A) 2023/24.

Inter Milan sedang gigit jari. Pasalnya, mereka hanya bisa bermain imbang 2-2 melawan Bologna di pekan ke-8 Serie A Italia pada Sabtu (07/10/23) di Giuseppe Meazza.

Baca Juga

Alexis Sanchez masuk pada menit 55' menggantikan Marcus Thuram. Namun, penyerang asal Chile itu tidak bisa memberi banyak kontribusi di lapangan, termasuk golnya yang dianulir wasit karena offside.

Melihat hal ini, legenda Inter dan AC Milan yang bernama Giampaolo Pazzini langsung memberi kritikan kepada Alexis Sanchez usai laga.

"Sanchez harus lebih sabar. Dia terlalu terburu-buru masuk ke area penalti karena jelas bola mengalir ke sana," ujar Pazzini via FC Inter News.

"Di babak dua, mereka (Inter) memperlihatkan penurunan kualitas karena terlalu fokus mencari gol. Di sisi lain, Bologna tetap tenang meski sambil berjuang menyamakan kedudukan," pungkasnya.

Baca Juga

Dengan hasil imbang 2-2 ini, Inter Milan harus melihat posisi mereka digeser AC Milan sebagai pemuncak klasemen sementara Serie A Italia 2023/24.

AC Milan berhasil menang dengan skor 1-0 atas Genoa pada Minggu (08/10/23). Sekarang, duo Milan itu terpaut dua poin di klasemen.

Inter Milan sendiri tampaknya menunjukkan tanda-tanda kelelahan lantaran mereka juga harus menjalani kompetisi Liga Champions, tapi Simone Inzaghi tidak melakukan banyak rotasi pemain.

Berbeda dengan Stefano Pioli, pelatih AC Milan, yang melakukan perubahan lineup starter demi tetap menjaga stamina skuad asuhannya.

Baca Juga

1. Inter Milan Harus Bangkit Kontra Torino

Simone Inzaghi harus bisa bawa Inter Milan bangkit di laga selanjutnya.

Inter Milan harus bisa kembali bangkit di pertandingan selanjutnya melawan Torino. Sebab, ini juga bukan partai yang mudah.

Nerazzurri harus bertandang ke Stadion Olimpico Grande Torino untuk menghadapi rival sekota Juventus itu pada Sabtu (21/10/23).

Baca Juga

Torino atau Granata saat ini menghuni posisi 12 klasemen sementara dengan torehan sembilan poin, hasil dari 2 kali menang, 3 kali imbang, dan 3 kali kalah.

Di pekan ini, mereka baru saja kalah dari Juventus dengan skor 0-2. Hal ini tentu membuat mental skuad Ivan Juric itu menurun.

Kondisi ini wajib dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh Simone Inzaghi untuk lebih baik dalam mempersiapkan tim yang akan diturunkannya.

Berkaca dari komentar Giampaolo Pazzini tadi, Inter Milan jangan sampai terprovokasi oleh tim lawan dengan tergesa-gesa mencetak gol.

Baca Juga

Bologna yang merupakan tim medioker, ternyata mampu tampil lebih tenang sampai akhirnya bisa menyamakan kedudukan.

Di sisi lain di pekan depan, AC Milan akan menghadapi Juventus dalam laga big match. Ini juga bisa menjadi peluang Inter Milan untuk kembali memimpin klasemen kalau sang rival sekota kalah.

Sebab, Juventus yang tidak mengikuti kompetisi Eropa apapun, bisa tampil maksimal di Liga Italia. Mereka berada di posisi tiga dengan 5 kemenangan, 2 kali imbang, dan baru sekali kalah.

Baca Juga
AC MilanInter MilanJuventusAlexis SanchezBolognaGiampaolo PazziniLiga Italia

Berita Terkini