x

Kisah Manchester City Nyaris Datangkan Jude Bellingham Sebelum Disambar Real Madrid

Sabtu, 14 Oktober 2023 19:00 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
Bintang Real Madrid, Jude Bellingham. (Foto: REUTERS/Albert Gea)

INDOSPORT.COM – Ada kisah menarik yang dialami klub kaya raya Liga Inggris, Manchester City soal Jude Bellingham yang akhirnya berlabuh ke Real Madrid.

Seperti diketahui, bintang timnas Inggris, Jude Bellingham akhirnya bergabung ke Real Madrid di bursa transfer musim panas 2023.

Baca Juga

Dana sebesar 114 juta pound digelontorkan oleh Madrid demi membawa Bellingham yang mulai menunjukkan sinar kebintangannya di Borussia Dortmund.

Hanya saja, pada bursa transfer musim panas 2023, bukan Madrid saja yang menginginkan Jude Bellingham.

Ada Manchester City, Chelsea, Liverpool, hingga Manchester United yang dikabarkan berminat untuk mendatangkan pemain 19 tahun ini.

Hanya saja, Manchester City menjadi yang paling dirugikan ketika mereka sudah mengadakan pembicaraan dengan Jude Bellingham.

Baca Juga

Bahkan, seperti dilansir dari Goal, Manchester City kemudian sudah menggelontorkan tawaran pada Borussia Dortmund.

City tentu harus segera menggelontorkan tawaran, mengingat Real Madrid belakangan juga ikut mengejar Bellingham.

Jude Bellingham sendiri belakangan meminta gaji tinggi yang kabarnya juga sudah disetujui oleh Manchester City.

Dalam pembicaraan  tersebut, pelatih jempolan asal Spanyol, Pep Guardiola kemudian turun langsung untuk melakukan negosiasi.

Baca Juga

1. Real Madrid Beruntung Hadirkan Bellingham

Bintang Real Madrid, Jude Bellingham. (Foto: REUTERS/Albert Gea)

Namun demikian, Real Madrid kemudian menjadi klub yang beruntung bisa mendatangkan Jude Bellingham.

Sebab, tawaran Real Madrid menjadi salah satu yang menarik untuk Jude Bellingham yang ingin membela klub besar.

Baca Juga

Bahkan, tawaran untuk bermain di Liga Inggris tak menggoyahkan niat Jude Bellingham untuk kemudian membela Real Madrid.

Jude Bellingham sendiri mampu menunjukkan penampilan hebatnya ketika membela Real Madrid di Liga Spanyol dan Liga Champions.

Belakangan, pemain yang satu ini mampu mengemas total 10 gol dari 10 pertandingan bersama dengan Real Madrid.

Tentu saja, catatan ini menjadi sesuatu yang menarik, mengingat Real Madrid belakangan tak punya pencetak gol.

Baca Juga

Sejak hengkangnya Karim Benzema, Bellingham jelas menjadi tumpuan Real Madrid untuk mencetak beberapa gol.

Real Madrid tentu akan berusaha keras untuk bisa mengandalkan Bellingham dan menempatkan posisi pemain yang satu ini dengan tepat. Bellingham sendiri juga mampu mengatur permainan tim, selain juga mampu memberikan gol untuk Real Madrid.

Selepas jeda internasional, Real Madrid akan menghadapi 3 pertandingan penting baik di Liga Spanyol maupun Liga Champions.

Sevilla dan Barcelona akan jadi ujian untuk Real Madrid di Liga Spanyol, selain juga Sporting Braga di Liga Champions.

Baca Juga
Bursa TransferReal MadridManchester CityLiga InggrisBerita TransferTransfer PemainJude Bellingham

Berita Terkini