5 Bintang Eropa yang Bisa Digaet Inter Milan Usai Akuisisi Sheikh Jassim Rampung
INDOSPORT.COM – Inter Milan dipastikan bakal bergeriliya di bursa transfer andai mereka benar-benar resmi diakuisisi oleh Sheikh Jassim. La Beneamata siap rajai panggung Liga Italia!
Dalam beberapa waktu terakhir, isu soal Sheikh Jassim yang ingin membeli Inter Milan memang sedang santer terdengar.
Rumor tersebut semakin kuat bakal terjadi setelah sang konglomerat Qatar dikabarkan telah membatalkan niat mereka untuk membeli saham Manchester United.
Sebelumnya, Sheikh Jassim memang santer dikabarkan bakal membeli Manchester United dari tangan Keluarga Glazer.
Akan tetapi, alotnya negosiasi selama kurang lebih setahun ke belakang membuat Sheikh Jassim kehilangan minatnya mengakuisisi The Red Devils.
Pada Minggu (15/10/23) dini hari WIB, Fabrizio Romano memastikan jika The Red Devils batal memiliki owner anyar setelah tawaran pamungkas pihak Qatar ditolak untuk kali kesekian.
Usai batal beli Manchester United, muncul laporan Tuttomercatoweb yang menyebut bahwa bankir dari Sheikh Jassim sudah menghubungi pihak Suning Holdings Group selaku pemilik Inter.
Meski belum ada pernyataan resmi terkait rencana Sheikh Jassim membeli Inter Milan, namun kedatangan sang konglomerat Qatar ke Giuseppe Meazza dipastikan bakal membuat La Beneamata kembali rajai panggung Eropa.
Dengan sokongan dana melimpah, Inter Milan bisa mendatangkan para bintang idaman mereka demi ambisi scudetto serta treble winner seperti tahun 2010 silam.
Berikut INDOSPORT mengulas, lima bintang top yang bisa didatangkan Inter Milan andai akuisisi Sheikh Jassim berjalan mulus:
1. Jonathan David
Nama pertama adalah Jonathan David. Pemain asal Kanada ini berhasil menarik perhatian dua klub kota Milan yakni Internazionale dan AC Milan.
Akan tetapi, tingginya mahar yang dipatok mencapai 60 juta euro membuat Inter dan AC Milan belum bisa melancarkan tawaran resmi buat Jonathan David.
Namun dengan bantuan dana dari Sheikh Jassim (jika akuisisi berjalan lancar), maka Inter Milan bakal berada di garis terdepan untuk mendatangkan pemain 23 tahun tersebut.
Santiago Gimenez
Berikutya adalah Santiago Gimenez. Striker berdarah Meksiko ini juga masuk dalam radar pembelian Inter Milan usai penampilan apiknya bersama Feyenoord.
Inter Milan sendiri sudah mendapat lampu hijau untuk mengamankan tanda tangan Santiago Gimenez, akan tetapi kubu La Beneamata baru bisa mendatangkan sang pemain pada musim panas tahun depan.
Namun Inter Milan bisa memboyong Santiago Gimenez lebih cepat jika mereka bisa memberikan tawaran menggiurkan buat Feyenoord di musim dingin nanti.
Folarin Balogun
Pemain asal Amerika ini sempat jadi incaran serius Inter Milan setelah mereka gagal mendatangkan Romelu Lukaku musim panas kemarin.
Akan tetapi tingginya mahar yang dipatok Arsenal mencapai 40 juta euro, membuat Inter Milan menarik diri dan lebih memilih Alexis Sanchez yang berstatus bebas transfer sebagai rekrutan anyar.
Kini dengan bantuan dana dari Sheikh Jassim, tampaknya Inter Milan bisa mendaratkan kembali striker idamannya tersebut untuk mempertajam lini depan mereka.
Khephren Thuram
Tak cuma lini depan yang bisa dibenahi Inter Milan, sektor gelandang pun bakal semakin tangguh jika Nerazzurri disokong dana melimpah dari Sheikh Jassim.
Dari sekian banyak nama gelandang yang jadi incaran, Inter Milan bisa menggaet Khephren Thuram yang sejak musim panas kemarin diincar banyak klub Eropa.
Peluang Inter Milan mendapatkan Khephren Thuram terbilang cukup besar, lantaran saat ini mereka sudah punya Marcus Thuram yang tak lain adalah saudara kandung dari Kephren.
Dengan kedekatan tersebut dan ditambah bantuan dana dari Sheikh Jassim, tampaknya Inter Milan bisa membangun dinasti Thuram di skuatnya.
2. Tomas Soucek
Terakhir adalah Tomas Soucek. Gelandang asal Ceko ini masuk dalam daftar incaran Inter Milan sebagai pelapis Hakan Calhanoglu yang terlalu sentral di lini tengah.
Tampil bersama West Ham United, pemain 28 tahun tersebut sukses membantu The Hammers menjuarai UEFA Europa Conference League musim lalu.
Sempat dikabarkan sang pemain bakal memperpanjang masa kontraknya bersama West Ham, namun godaan dana fantastis dari Inter Milan (jika resmi dibeli Sheikh Jassim) tampaknya bakal membuat kubu Liga Inggris tidak keberatan melepas sang gelandang.