x

AS Roma Diam-diam Salip Juventus Datangkan Marco Carnesecchi

Rabu, 18 Oktober 2023 17:41 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Isman Fadil
Klub Liga Italia (Serie A), AS Roma, diam-diam menyalip Juventus untuk mendatangkan Marco Carnesecchi. (Foto: Instagram@carnesecchimarco)

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AS Roma, diam-diam menyalip Juventus untuk mendatangkan Marco Carnesecchi.

Dua klub raksasa Liga Italia, AS Roma dan Juventus, siap bersaing habis-habisan. Bukan di lapangan bola, keduanya siap bertarung untuk mendapatkan tanda tangan kiper Atalanta, Marco Carnesecchi, pada bursa transfer mendatang.

Baca Juga

Pemain berusia 22 tahun tersebut memang baru dua kali tampil pada musim ini. Namun, pesonanya telah memikat Juventus dan AS Roma.

Tanpa adanya jaminan menit bermain di Atalanta, pintu keluar Marco Carnesecchi pun terbuka lebar. Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, juga lebih memilih untuk memberikan kesempatan kepada Juan Musso untuk menjadi kiper utama.

Dilansir dari Calciomercato, Juventus dikabarkan sudah mendapatkan kata "ya" dari sang pemain. Juventus sendiri ngotot mendatangkan Marco Carnesecchi karena kiper mereka, Wojciech Szczesny, berpeluang hengkang.

Dengan demikian, tersisa satu ganjalan. Atalanta hanya mau melepas sang kiper belia dengan harga 25 juta euro, yang tergolong mahal untuk Juventus, klub yang terlilit utang.

Baca Juga

Situasi ini diam-diam dimanfaatkan oleh AS Roma. Klub berjuluk Giallorossi ini juga tengah ingin mendatangkan kiper anyar usai Rui Patricio tampil bapuk pada musim ini.

Dengan buntunya pembicaraan soal perpanjangan kontrak dengan Rui Patricio yang akan segera berakhir, AS Roma tentunya bersiap mencari pengganti.

Namun, lagi-lagi, harga menjadi ganjalan. Giallorossi dikabarkan hanya mau membayar 15-18 juta euro untuk sang pemain. 

Selain oleh upaya mendatangkan Marco Carnesecchi, AS Roma juga akan dipusingkan dengan usaha mencari pengganti Jose Mourinho, yang dipastikan hengkang di pengujung musim ini.

Baca Juga

1. Rumor Jose Mourinho Berpisah dengan AS Roma

Pelatih AS Roma Jose Mourinho memberikan arahan kepada para pemain Roma saat istirahat pertandingan melawan AC Milan pada laga Liga Italia. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)

Masa depan Jose Mourinho akhirnya terkuak. Pelatih AS Roma tersebut dipastikan akan meninggalkan klub di pengujung musim ini. 

Adapun alasan Jose Mourinho hengkang bukan semata-mata karena penampilan AS Roma yang tengah jeblok, melainkan karena kontrak sang pelatih yang telah habis.

Baca Juga

Seperti diketahui, Jose Mourinho meneken kontrak berdurasi tiga tahun dengan AS Roma pada 2021. Alhasil, kontraknya akan habis pada musim panas 2024 mendatang.

Jurnalis kenamaan Italia, Gianluca Di Marzio, juga mengungkap jika sampai saat ini, tidak ada upaya dari AS Roma untuk memperpanjang kontrak The Special One.

"Itu (perpanjangan kontrak) tidak akan terjadi. Tidak ada negosiasi yang dilakukan, sehingga itu tidak mungkin terjadi," ujar Gianluca Di Marzio, dilansir dari Football Italia.

"Jadi, kedua pihak (AS Roma dan Jose Mourinho) dipastikan akan berpisah pada akhir kontrak, Juni mendatang," ujarnya menambahkan.

Baca Juga

Salah satu nama yang muncul sebagai pengganti Jose Mourinho adalah Antonio Conte. Eks pemain Juventus tersebut sudah sejak beberapa waktu yang lalu dirumorkan ingin melatih klub Italia. 

AC Milan, AS Roma, dan Napoli juga sudah dikaitkan dengan kedatangannya. Namun, ia sudah menolak Napoli dan mustahil untuk menjadi pelatih AC Milan. Jadi, ia hanya berpotensi gabung AS Roma.

Melansir dari Roma Press, Antonio Conte diyakini bersedia melatih AS Roma sebagai suksesor Jose Mourinho yang akan hengkang pada akhir musim 2023/24.

Namun, ia meminta kepada manajemen untuk memberikan peran yang lebih banyak dari sekadar melatih, yakni turut andil dalam banyak sektor (integral) untuk jangka panjang klub.

Baca Juga
Bursa TransferJuventusAS RomaLiga ItaliaBerita Transfer

Berita Terkini