Persija Kalah Lagi di Liga 1, Thomas Doll Singgung Kekurangan Pemain Asing
INDOSPORT.COM - Thomas Doll kembali menyinggung manajemen Persija Jakarta yang tidak mampu memenuhi kuota pemain asing di Liga 1 2023-2024.
Persija Jakarta memang kembali meraih hasil minor di Liga 1 2023-2024. Mereka harus mengakui keunggulan PSIS Semarang pada pekan ke-17 Liga 1 2023-2024.
Bermain di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (29/10.23) Persija Jakarta takluk dengan skor 1-2. Kekalahan ini pun memperpanjang rekor buruk Macan Kemayoran.
Persija Jakarta tidak meraih kemenangan dalam lima laga terakhir. Bahkan dengan hasil menghadapi PSIS Semarang, mereka menelan kekalahan dalam dua laga terakhir secara beruntun.
Lantas, saat disinggung mengenai tren buruk Persija Jakarta, Thomas Doll selaku pelatih kembali menyinggung akan komposisi pemain asing Persija Jakarta.
Pelatih asal Jerman ini menilai Persija Jakarta menjadi satu-satunya klub Liga 1 yang hanya menggunakan lima pemain asing dari enam kuota yang diperbolehkan.
Sebagai informasi jajaran pemain asing Persija Jakarta saat ini hanya Ondrej Kudela (Ceko), Ryo Matsumura (Jepang), Marko Simic (Kroasia), Maciej Gajos (Polandia), dan Oliver Bias (Filipina).
Dari lima pemain asing yang tersedia, tak jarang Persija Jakarta tidak bisa memainkan kelimanya secara bersamaan. Ada saja yang mengalami cedera dan harus absen.
“Semua tahu bagaimana situasi di sini untuk kita (Persija). Saya pikir kita hanya satu-satunya tim yang hanya memiliki lima atau empat pemain asing dan tidak memenuhi jadi enam,” ucap Thomas Doll.
“Situasi ini membuat kita kehilangan seseorang percaya pada saya” tegas mantan pelatih Al Hilal ini.
Terkait kekalahan Persija Jakarta atas PSIS Semarang, Thomas Doll menilai kekalahan ini tak lepas dari kesalahan individu pemainnya.
Bahkan mantan pelatih Borussia Dortmund ini menilai kesalahan ini pun kerap terjadi pada laga-laga sebelumnya.
“Kita banyak melakukan kesalahan lalu tertinggal 2-0 pada pertama lewat dua gol cepat.”
“Memang kita banyak melakukan kesalahan individual pada musim ini. Tidak terjadi pada laga kali ini saja,” tegas Thomas Doll.
“Kita sering sekali tertinggal 1-0, 2-0 tapi kita mampu. Memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1,” tukas dia.
Memang dengan kekalahan ini membuat Persija Jakarta semakin tercecer di papan klasemen sementara Liga 1 2023-2024.
Andritany dan kolega saat ini menempati peringkat ke-13 klasemen sementara dengan raihan 20 poin dari 17 laga yang telah dilakoni.
Dalam situasi ini, Persija Jakarta kini terpaut 15 poin dari Borneo FC yang menjadi juara pada paruh musim Liga 1 2023-2024.