Niatnya Mau Bergaya, Konten Tiktok Chelsea Malah Buat Raheem Sterling dalam Bahaya!
INDOSPORT.COM - Bintang Liga Inggris (Premier League) dari Chelsea, Raheem Sterling, terancam sanksi berat dari federasi sepakbola Inggris atau FA.
Hal ini terkait dengan dugaan pelemparan objek ke arah suporter dalam partai Tottenham Hotspur vs Chelsea yang digelar pada Selasa (07/11/23) lalu.
Dilansir dari The Daily Mail, FA akan melakukan penyelidikan pada Sterling yang dianggap melakukan sambitan menggunakan sebuah benda ke arah tribun fans Tottenham.
Ofisial pertandingan tampaknya tidak melihat insiden tersebut namun FA punya bukti kuat yang bisa dipakai untuk menghukum Sterling.
Bukti yang dimaksud adalah unggahan media sosial Chelsea sendiri yang rupanya memperlihatkan aksi tidak terpuji sang winger 28 tahun tersebut.
Pada hari-H pertandingan melawan Tottenham, akun Tiktok The Blues mengunggah video yang berisi selebrasi pemain mereka usai Cole Palmer mencetak gol via tendangan penalti.
Setelahnya para penggawa Chelsea lainnya mengerubungi sang scorer ke arah bendera sepak pojok. Para pendukung tuan rumah yang tersulut kemudian ada yang melemparkan benda-benda asing ke arah mereka.
@chelseafc Spot on from Cole! 𤫠#chelsea #cfc #colepalmer ⬠original sound - Chelsea FC
Raheem Sterling yang ikut dalam perayaan gol tersebut kemudian tampak memungut salah satu hasil lemparan tersebut dan balik melemparnya ke tribun.
Meski bukan ia yang memulai, namun FA tetap bisa menjatuhkan hukuman yang beratnya tidak main-main.
Sejumlah pemain sudah pernah terkena tindakan tersebut dan bentuknya beragam mulai dari larangan bertanding sampai aduan ke polisi.
1. Dari Carragher, Drogba, sampai Richarlison
Sebelum Raheem Sterling, sudah ada pemain Chelsea yang lebih dulu dihukum oleh FA terkait pelemparan pada suporter.
Ia adalah Didier Drogba yang melempar uang logam ke arah yang tidak seharusnya pada ajang Carabao Cup di medio 2008. Saat itu London Biru tengah berhadapan dengan Burnley.
Hasilnya striker legendaris asal Pantai Gading tersebut dilarang bertanding selama tiga laga yang mana menambah luka Chelsea yang sudah kalah via adu penalti.
Ikon Liverpool sekaligus pundit kondang Jamie Carragher juga pernah dijatuhi sanksi yang sama dengan Drogba pada 2002.
Di partai Piala FA antara Arsenal vs Liverpool, Carragher ketahuan melempar koin £1. Tidak cuma harus absen di tiga partai beruntun, ia pun sampai harus mendapatkan peringatan keras dari pihak berwajin karena ulahnya tersebut.
Yang terbaru ada Richarlison di 2022 silam. Bedanya ia hanya dilarang merumput untuk satu pertandingan saja.
Padahal bintang timnas Brasil tersebut melemparkan flare atau suar usai mencetak gol ke gawang Chelsea di ajang Liga Inggris saat masih memperkuat klub lamanya, Everton.
Cerita-cerita tadi sudah layaknya membuat Chelsea cemas akan kehilangan Sterling namun hingga saat ini video Tiktok yang bisa jadi barang bukti masih terpampang di akun mereka.
Kehilangan sang pemain akan jadi kabar buruk bagi pelatih Mauricio Pochettino karena yang bersangkutan adalah salah satu penampil terbaik timnya belakangan ini.
Raheem Sterling dalam lima laga terakhir untuk Chelsea sudah menyumbang dua gol dan satu assist. Perlahan tapi pasti ia bisa beradaptasi usai diangkut dari klub rival di Liga Inggris, Manchester City.