Kualitas Akor Adams, Bomber Nigeria Calon Penerus Giroud di AC Milan
INDOSPORT.COM – Membedah kualitas Akor Adams, penyerang asal Nigeria yang diproyeksikan klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, sebagai penerus Olivier Giroud.
Dalam laporan jurnalis kenamaan Italia, Gianluca Di Marzio, disebutkan bahwa AC Milan membidik striker Montpellier tersebut pada bursa transfer 2024.
Nama Akor Adams masuk radar AC Milan berkat penampilannya yang apik musim ini bersama klub Liga Prancis tersebut.
Dari 11 pertandingan di Liga Prancis 2023/2024, pemain berusia 23 tahun tersebut tercatat telah mencetak 7 gol yang membuatnya berada di tempat kedua daftar top skor sementara.
Penampilan itu cukup membuat Rossoneri terkesan padanya. Terlebih dengan kebutuhannya akan penyerang baru untuk jadi penerus Giroud.
Sebagai tambahan, Giroud sendiri saat ini sudah mulai menua. AC Milan merasa perlu seorang bomber tajam untuk menggantikannya kelak, sehingga nama Akor Adams menjadi target.
Profil Akor Adams
Akor Adam merupakan penyerang kelahiran Benue State, Nigeria pada 29 Januari 2000. Saat ini dirinya tercatat membela Montpellier sejak musim panas 2023.
Kiprah Akor Adams di sepak bola sendiri bermula di kampung halamannya, yakni Jamba Football Academy. Talentanya di usia muda pun menarik atensi tim Norwegia, Sogndal.
Pada Agustus 2018, ia dipinang oleh Sogndal. Hanya saja, Akor Adams baru bergabung ke Norwegia itu pada tahun 2019 atau setahun setelahnya.
Sejak bergabung Sogndal, Akor Adams telah tampil sebanyak 56 kali dan melesakkan 16 gol. Lalu pada 2022, ia dilepas secara gratis ke Lillestrom.
Di Lillestrom talentanya makin terasah hingga mencetak 28 gol dari 50 laga. Tak ayal, hal tersebut membuat Montpellier memboyongnya pada musim panas 2023 lalu dengan harga 4,5 juta euro.
Lalu, bagaimana dengan kualitas Akor Adams di Montpellier? Bisakah dirinya memenuhi harapan AC Milan yang ingin menjadikannya penerus Olivier Giroud?
1. Pemain Nomor 9 Murni
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, Akor Adams diproyeksikan sebagai penerus Giroud karena catatan apiknya yang mampu mencetak 7 gol dari 11 laga bersama Montpellier.
Jika menelaah lebih jauh dari gaya bermainnya, sejatinya Akor Adams punya kemiripan dengan Giroud, yakni pemain nomor 9 murni.
Pemain nomor 9 murni sendiri adalah penyerang klasik yang biasa disebut sebagai Target Man yang bertugas untuk mencetak gol saja.
Dalam sepak bola modern, penyerang klasik sempat sirna karena kehadiran False 9. Tapi belakangan, posisi ini kembali dibutuhkan oleh setiap klub.
Kembali ke sosok Akor Adams, secara kualitas dirinya punya catatan-catatan apik yang membuatnya cocok bila nantinya menjadi penerus Giroud.
Hal ini dibuktikan dengan rataan 0,72 Non-Penalty Goals (NPG) per 90 menit yang ia buat dari rata-rata 2,78 tembakan per 90 menit.
Karena bertugas sebagai Target Man, Akor Adams tak punya catatan mumpuni dalam permainan seperti rataan operan, kreativitas, ataupun kemampuan bertahan.
Tapi, Akor Adam punya sisi unik di mana dirinya tak hanya berdiam di kotak 16. Tercatat ia juga aktif turun ke tengah lapangan dan menjadi Carrier dengan rataan 1,96 dribel per 90 menit.
Postur tubuhnya yang mencapai 190 cm juga membuat Akor Adams kerap unggul dalam duel udara, dengan rataan memenangkan duel udara sebanyak 2,37 kali per 90 menit.
Dengan catatan-catatan ini, Akor Adams punya potensi menjadi penerus Giroud di AC Milan. Tapi alangkah baiknya Rossoneri membiarkan dirinya menimba pengalaman di level teratas sebelum diboyong.