x

Rumor Chiesa Kembali Memanas, Manchester United Serius Depak Rashford si Pangeran Old Trafford?

Selasa, 14 November 2023 04:04 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Manchester United lagi-lagi dikabarkan hendak mendatangkan Federico Chiesa ke Liga Inggris (Premier League) pada bursa transfer musim dingin mendatang. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)

INDOSPORT.COM - Manchester United lagi-lagi dikabarkan hendak mendatangkan Federico Chiesa ke Liga Inggris (Premier League) pada bursa transfer musim dingin mendatang.

Dilansir dari Calciomercato, kebutuhan akan suntikan kualitas di lini depan membuat Setan Merah enggan menunggu sampai pergantian musim kompetisi.

Baca Juga

Meski isunya masih samar-samar dan ditenggarai hanya berhembus untuk membuat sang pemain mendapatkan kontrak yang lebih baik dari Juventus, namun Manchester United memang butuh bintang seperti Chiesa.

Sebelum cederanya pada September dan Oktober tahun ini, Chiesa sempat jadi salah satu pemain paling on fire di liga top Eropa dengan mengemas empat gol dan satu assist dari enam laga perdana Liga Italia 2023/2024.

Performanya memang belum kembali optimal usai pulih namun ia tetap jadi bintang yang banyak dipantau di bursa transfer mengingat Juventus kabarnya butuh dana segar untuk mengisi kas kosong juga kontrak yang bersangkutan bakal habis per 1 Juli 2025.

Erik ten Hag selaku pelatih Manchester United diklaim melihat Chiesa sebagai solusi untuk barisan penyerang timnya yang di Liga Inggris baru punya satu gol alias terendah dari 20 klub kompetisi tersebut.

Baca Juga

Selain masih cukup muda di suai 25 tahun, putra dari Enrico Chiesa itu juga cukup versatile dengan kemampuannya mengisi pos sayap kanan dan kiri juga penyerang tengah.

Menariknya, Federico Chiesa naturalnya adalah seorang winger kiri yang bertugas untuk menusuk ke tengah alias inverting dan kemudian melepaskan umpan kunci ataupun tembakan.

Peran tersebut ia jalani baik bersama Fiorentina, Juventus, maupun timnas Italia dengan level kebebasan roaming yang berbeda-beda.

Padahal di atas kertas skuad Manchester United saat ini paling butuh penyerang tengah untuk menemani, melapisi, dan menyaingi Rasmus Hojlund dengan anggapan Anthony Martial tidak lagi masuk rencana Ten Hag.

Baca Juga

Sisi kanan dan kiri sudah cukup penuh. Di kanan ada Antony Santos, Facundo Pellistri, juga Amad Diallo sementara itu di sisi seberang siap bermain juga Marcus Rashford serta Alejandro Garnacho.

Jadon Sancho bahkan belum dimasukkan dengan pertimbangan konfliknya dengan pelatih kemungkinan besar bakal berujung perpisahan namun jika fit dan tersedia, eks Borussia Dortmund itu bisa bermain dimana saja dengan sayap kiri menjadi posisi favoritnya.

Fakta tersebut membuat tanda tanya soal dimana Chiesa bermain jika bergabung ke Manchester United pun muncul.

Mengingat ia adalah salah satu aset terbaik Juventus, diperkirakan harga yang diinginkan oleh Nyonya Tua untuk melepasnya ada di kisaran 70 juta Euro.

Transaksi yang dilakukan di bursa transfer musim dingin saat grafik performa Chiesa tengah menanjak juga dapat semakin melipatgandakan uang yang harus dikeluarkan Manchester United sehingga opsi hanya menjadikannya cadangan jelas bukan yang terbaik.

Baca Juga

1. Rashford Dijadikan Tumbal?

Marcus Rashford. (Foto: REUTERS/Molly Darlington)

Kemungkinan besar kedatangan Federico Chiesa kami prediksi akan berpengaruh paling besar pada Marcus Rashford, penguasa pos sayap kiri The Red Devils.

Di era kepelatihan Erik ten Hag, sang pemain dianggap sebagai crown prince Old Trafford dan punya garansi untuk selalu bermain sebagai starter.

Baca Juga

Statistik menunjukkan jika tidak ada pemain yang melebihi jumlah 31 golnya selama diasuh oleh Ten Hag. Sementara itu untuk urusan jumlah penampilan (76:72) dan assist (18:14), ia masih berada di belakang Bruno Fernandes namun itu tidak sama sekali mengecilkan peran Rashford.

Namun kedatangan Chiesa mau tidak mau akan menyingkirkan Rashford dari starting XI atau setidaknya mengurangi waktu bermain produk asli akademi Manchester United tersebut.

Chiesa memang bisa beroperasi di sayap kanan namun Ten Hag punya tendensi untuk memasang Antony di sana.

Andai juru taktik berpaspor Belanda itu tetap mempertahankan pakem 4-2-3-1 andalannya saat ini, mungkin begini wajah Manchester United bersama Chiesa.

Perkiraan posisi Federico Chiesa bila pindah ke Manchester United sebagai winger.
Baca Juga

Ada pula alternatif lain untuk tidak memasang Chiesa sebagai sayap kiri namun bukan berarti Rahsford lantas bisa menjadi starter bersamanya karena skema ini memang tidak menggunakan wide forward murni.

Yaitu dengan menjadikan Chiesa sebagai penyerang tengah bersama dengan Rasmus Hojlund. Sebagai informasi, di Juventus saat ini taktik yang serupa ia jalani juga sembari berduet dengan Dusan Vlahovic.

Strategi Massimiliano Allegri ini terbukti bisa mengeluarkan potensi terbaik pahlawan Italia di EURO 2020 itu.

Kemiripan Hojlund dan Vlahovic dari segi fisik dan gaya bermain membuat kemungkinan besar Chiesa akan langsung klop dengan sang wonderkid Denmark. Apalagi Hojlund juga sempat bermain dengan skema serupa di Atalanta bersama Ademola Lookman.

Perkiraan posisi Federico Chiesa bila pindah ke Manchester United sebagai striker.
Baca Juga

Ten Hag bisa kembali mengandalkan formasi 4-4-2 diamond yang sudah beberapa kali ia pakai terutama saat krisis winger menimpa Manchester United belakangan ini.

Bruno bersama dengan Mason Mount, Sofyan Amrabat, dan Casemiro akan jadi penopang, tameng, serta kreator bagi kombinasi Hojlund-Chiesa di depan.

Begitu juga para fullback yang tempatnya bisa diisi oleh dua dari Luke Shaw, Sergio Reguilon, Tyrell Malacia, Diogo Dalot, maupun Aaron Wan-Bissaka.

Kedua formasi bayangan tadi di atas keras memang sangat menjanjikan untuk Manchester United meski sayangnya harus mengorbankan salah satu pemain kunci dalam diri Marcus Rashford.

Federico Chiesa juga punya cukup kualitas untuk membuktikan jika ia bisa sukses di Old Trafford dan Liga Inggris, dua tempat dimana sangat jarang sekali pemain Italia dapat bersinar.

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedJuventusMarcus RashfordLiga InggrisFederico ChiesaIndepth

Berita Terkini