Jelang Lawan Irak, Begini Prediksi Legenda Sekaligus Ayah Gelandang Timnas Indonesia
INDOSPORT.COM - Mantan pemain Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro, angkat bicara terkait kiprah pemain Timnas Indonesia jelang laga lawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (16/11/23) di Basra International Stadium.
Bejo mengatakan, siapa pun yang diturunkan pada laga malam ini, harus bermain dengan hati. Rian Irianto dan rekan-rekan kudu fokus selama 90 menit karena tuan rumah unggul dalam peringkat FIFA dan juga kualitas individu.
“Semua lawan pasti berat, termasuk Irak. Tapi saya yakin dia (Rian) dan pemain lain sudah terbiasa (dengan tekanan di pertandingan),” buka Bejo yang merupkan ayah dari Rian.
Menurut Bejo, skuad Timnas saat ini sudah bisa diandalkan. Racikan pelatih, Shin Tae-yong turut memberikan warna baru dalam permainan skuad Garuda.
“Mungkin dengan pemain yang ada, mereka punya semangat buat bela negara, pasti mau gak mau (mati-matian). Saya juga dulu begitu karena ingin berprestasi dengan timnas,” ucap pelatih klub Liga 3, Serpong City itu.
Sementara itu, Shin Tae-yong menyatakan sudah persiapankan tim secara matang untuk ladeni Irak. Adaptasi cuaca juga berjalan lancar.
"Ini adalah laga tandang pertama kami. Kami menyadari Tim Irak lebih kuat dibandingkan kami, dan memiliki para pemain berbakat. Namun kami juga memiliki persiapan yang bagus sejauh ini, jadi kami akan berusaha memberikan penampilan terbaik kami di pertandingan,” ujarnya.
Juru taktik asal Korea Selatan itu meminta para pemain Timnas Indonesia untuk menikmati pertandingan, walau bakal diteror suporter tuan rumah.
Shin Tae-yong juga mengetahui jika Irak lebih unggul dalam head-to-head. Tapi, itu bukan hal yang harus jadi ancaman, karena kini Indonesia diperkuat tim yang berbeda.
“Kami akan mengusahakan yang terbaik untuk menciptakan peluang bagi. Selain itu, para pemain kami juga lebih siap secara mental untuk laga ini," ujar Shin Tae-yong.
1. Head-to-Head Irak vs Indonesia
Indonesia dan Irak sudah 11 kali bertemu sejak 1968. Dikutip dari situs Rsssf, dari 11 kali pertemuan itu Timnas Indonesia merebut 2 kali kemenangan, 3 hasil imbang dan 6 kali kalah.
Dua kemenangan Indonesia atas Irak terjadi pada 16 Januari 1968 di kualifikasi Olimpiade. Ketika itu Indonesia menang 2-1 pada laga di Bangkok, Thailand, lewat gol dari Tjan Peng Hong dan Jacob Sihasale.
Sementara kemenangan terakhir Indonesia atas Irak terjadi pada 3 September 2000 di Piala Kemerdekaan. Ketika itu Timnas Indonesia menang 3-0 atas Irak.
Pertemuan terakhir Indonesia vs Irak terjadi pada 19 November 2013. Pada laga kualifikasi Piala Asia 2015 itu, Timnas Indonesia yang dilatih Jacksen F. Tiago kalah 0-2.