3 Bintang Man City Pembantu Tsunami Trofi yang Bisa Ditampung MU Andai Terdegradasi
INDOSPORT.COM – Andai terdegradasi, ada tiga bintang Manchester City yang setidaknya bisa ditampung klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, di bursa transfer 2024.
Manchester City dan Chelsea berpotensi terdegradasi dari divisi tertinggi Liga Inggris atau dikurangi 30 poin jika tuduhan tersebut terbukti di komisi regulasi independen menurut The Times.
The Citizens sendiri menghadapi dugaan melanggar 115 aturan keuangan Liga Inggris, sedangkan The Blues dapat menghadapi pemeriksaan mengenai dugaan pembayaran yang terhubung dengan mantan pemiliknya, Roman Abramovic.
Seandainya Manchester Biru harus menghadapi hukuman terburuk terdegradasi dari divisi tertinggi Liga Inggris (Premier League), tentu mereka harus menjual para pemain bintangnya.
Terlebih lagi, para pemain bintang secara logika jelas tidak mau turun kasta begitu saja sehingga mereka tetap ingin bermain di tim lain yang masih menghuni kasta tertinggi di liga top Eropa.
Lantas siapa saja kiranya tiga pemain Manchester City yang dapat ditampung Manchester United seandainya The Citizens terdegradasi?
Ruben Dias
Ruben Dias adalah tembok kokoh Manchester City yang dibeli dari Benfica pada bursa transfer musim panas 2020 lalu.
Kemampuan bek asal Portugal itu jelas akan berguna untuk Manchester United yang tampaknya tengah mencari partner baru untuk Lisandro Martinez atau Harry Maguire, yang tengah on-fire.
Hal ini juga tak lepas dari semakin menuanya Jonny Evans (35) dan ada kans kemungkinan dibuangnya Raphael Varane (30) yang tergusur dari skuad utama Manchester United karena kurang klop dengan Harry Maguire.
Berusia 26 tahun, Ruben Dias diharapkan mampu membentuk duel kokoh di jantung pertahahan Manchester United bersama Lisandro Martinez (24) jika sang pemain sudah pulih sepenuhnya dari cedera.
1. Rodri
Rodri jelas dianggap menjadi suksesor natural Casemiro di Manchester United sehigga kehadiran gelandang bertahan Manchester City itu pasti akan berguna untuk Erik ten Hag.
Terlebih lagi, Rodri secara statistik jauh lebih baik daripada Casemiro pada 2023/2024 ini yang mana performa mantan bintang Real Madrid itu tengah menurun saat ini.
Ya, Rodri unggul daripada Casemiro soal tendangan tepat sasaran (52,6%:26,7%) dan salah satu yang terpenting adalah soal umpan.
Ya, Rodri mencatatkan persentase kesuksesan umpan 93,6 persen dari 1.004 kali, sedangkan Casemiro hanya meraih 81,7 persen dari 438 kali mengumpan.
Casemiro hanya sedikit unggul soal tekel dan blok saja daripada Rodri musim ini, tetapi perbedaan yang tak terlalu jomplang ini membuat gelandang asal Spanyol itu cocok untuk Manchester United.
Bernardo Silva
Mungkin banyak yang mempertanyakan mengapa tidak ada nama Erling Haaland yang seharusnya diambil Manchester United jika Manchester City terdegradasi.
INDOSPORT berargumen bahwa Manchester United lebih butuh pemain sayap yang mampu menyuplai bola ke strikernya, Rasmus Hojlund, mengingat Marcus Rashford dan Antony gagal menjalankan tugas itu dengan baik.
Tak heran apabila Rasmus Hojlund belum mencetak satu pun gol di Liga Inggris karena jarang mendapatkan suplai dari rekan setimnya itu.
Bernardo Silva kiranya merupakan pemain yang tepat guna untuk digaet Manchester United karena dia adalah pemain kreatif.
Selain itu, pria asal Portugal itu adalah pemain serbabisa yang dapat mengisi pos winger kanan dan gelandang tengah kendatipun berposisi asli sebagai gelandang serang.
Kehadiran Bernardo Silva bisa diplot sebagai pengganti Antony yang rumornya ingin ditendang Sir Jim Ratcliffe dari Manchester United.