Rekap Rumor Transfer: Duo Milan Bidik Pemain Underrated, Man United Goda Griezmann
INDOSPORT.COM - Rekap rumor bursa transfer hari Senin (20/11/23), AC Milan dan Inter Milan sama-sama membidik pemain underrated, yakni Akor Adams dan Ylver Ramadani.
Sementara dari kancah Liga Inggris (Premier League), Manchester United serius membidik Antoine Griezmann, bahkan sudah ada daftar 'tumbal' yang akan dilepas.
AC Milan
AC Milan dikabarkan lebih serius mendekati bomber Montpellier, Akor Adams. Laman Tuttosport meng-klaim jika Adams bakal menjadi prioritas utama pada bursa transfer Januari 2024.
"Akor Adams menjadi yang terdepan untuk memperkuat serangan. Gimenez dan Guirassy hanya menjadi alternatif," tulis akun Twitter Milan Posts, mengutip laman Tuttosport.
Sekadar informasi, AC Milan sebelumnya dikabarkan mengincar bomber Feyenoord, Santiago Gimenez, tetapi pria asal Meksiko itu hanya sebatas alternatif saja.
Saat ini Akor Adams memiliki harga pasar 8 juta euro (via Transfermarkt), yang merupakan titik tertinggi nilai jualnya. Namun, Montpellier pasti akan meminta tebusan lebih tinggi.
Inter Milan
Inter Milan fokus memperbaiki lini tengah di jendela transfer, khususnya gelandang bertahan. Pasalnya, Kristjan Asllani dan Lucien Agoume belum sesuai harapan Simone Inzaghi.
Gelandang Lecce, Ylber Ramadani masuk ke dalam radar Inter Milan sebagai pemain yang ingin diboyong ke Giuseppe Meazza.
Meski baru bergabung dengan Lecce di bursa transfer musim panas lalu, Ramadani berpeluang besar ke Inter Milan, sebab ia didukung mantan pelatihnya untuk merapat ke Nerazzurri.
"Saya yakin Ylber Ramadani bisa main maksimal jika bergabung dengan Inter Milan. Itu merupakan motivasi baginya," ujar pelatih Kosovo FC Ferizaj, Arsim Abazi dikutip dari Aberdeen News.
1. Manchester United
Manchester United berpotensi menumbalkan tiga pemain hanya demi memboyong Antoine Griezmann di bursa transfer, dengan klausul rilis sebesar 22 juta Poundsterling.
Rencananya, Setan Merah akan membayar gaji sebesar 350 ribu pound (18,4 juta pound per musim) untuk membujuk Antoine Griezmann datang ke Old Trafford.
Angka ini tentu sangat besar. Manchester United mungkin akan melepas para pemain seperti Jadon Sancho, Anthony Martial, dan Marcus Rashford untuk datangkan Griezmann.
Liverpool
Liverpool sudah sejak beberapa waktu lalu dikaitkan dengan winger Bayern Munchen, Leroy Sane. Konon, pemain 27 tahun itu akan diplot sebagai suksesor Mohamed Salah.
Leroy Sane merupakan pemain dengan kecepatan tinggi. Musim ini, kecepatan tertingginya mencapai 35,82 km/jam, lebih tinggi dibanding Luis Diaz yang hanya 35,52 km/jam.
Sehingga, tidak heran kalau Liverpool tetap ngotot mendatangka Leroy Sane, meski punya banderol 44 juta pound dan harus bersaing ketat dengan Manchester City.
Chelsea
Chelsea berpotensi melepas dua pemainnya, Trevoh Thomas Chalobah dan Malang Sarr ke AS Roma, seperti dilansir dari Calcio Mercato.
Trevoh Chalobah dan Malang Sarr dipesan langsung oleh Jose Mourinho. Selama ini, Mou dikenal sering membawa pemain dari Liga Inggris ke AS Roma, seperti Tammy Abraham dan Chris Smalling.
Meski begitu, Chalobah juga menjadi buruan sejumlah klub seperti Bayern Munchen, Tottenham Hotspur dan Newcastle United. Chelsea tentu akan memasang harga mahal.
Sementara Malang Sarr kesulitan mendapatkan tempat utama, sejak direkrut dari Nice pada tahun 2020 lalu. Bek 24 tahun itu mungkin akan segera merapat ke Italia.