x

Juventus Harus Waspadai Sudakov! Termasuk Mudryk dan Fred, 5 Penjualan Mahal Flop Shakhtar Donetsk

Rabu, 22 November 2023 05:00 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Juventus dilaporkan masih punya minat tinggi untuk mendatangkan Georgiy Sudakov ke Liga Italia (Serie A) pada bursa transfer musim dingin 2024. (Foto: FC Shakhtar Donetsk)

INDOSPORT.COM - Juventus dilaporkan masih punya minat tinggi untuk mendatangkan Georgiy Sudakov ke Liga Italia (Serie A) pada bursa transfer musim dingin 2024.

Wonderkid 21 tahun milik Shaktar Donetsk tersebut isunya dibanderol 30 juta Euro namun klub kenamaan Ukraina tersebut yakin kebutuhan pasar akan menaikkan valuasi mereka.

Baca Juga

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Juventus melihat Sudakov sebagai pengganti Angel Di Maria yang pergi pada bursa transfer musim panas 2023 sebagai free agent.

Hingga kini bintang veteran Argentina tersebut belum dapat ditemukan suksesornya di lini depan karena memang I Bianconeri tidak mendatangkan pemain setipenya sejauh ini.

Sudakov yang berposisi sebagai gelandang serang, sentral, dan sayap dinilai mampu mengisi lubang yang ditinggalkan Di Maria meski masih muda.

Ia sudah menjadi pemain reguler bersama Shakhtar musim ini dengan sumbangan tiga gol dan satu assist dari 12 laga lintas ajang termasuk Liga Champions dan Liga Ukraina.

Baca Juga

Dua kaki yang sama baiknya turut jadi pertimbangan dan Juventus juga ikut memantau permainan Sudakov kala tampil 90 menit untuk Ukraina melawan Italia di kualifikasi EURO 2024, Selasa (21/11/23) lalu.

Bila nanti di bursa transfer musim dingin mereka tidak lagi mendatangkan Domenico Berardi dari Sassuolo, maka Nyonya Tua akan langsung mengirim proposal pembelian Georgiy Sudakov.

Juventus memang sebaiknya tidak terlalu memaksakan untuk membeli sang youngster karena cukup banyak resiko yang menyertai. Selain belum pernah tampil di lima liga top Eropa, kerap kali pemain yang dibeli dari Shakhtar Donetsk sulit bersinar di klub barunya.

Beberapa memang punya karier oke usai meninggalkan Ukraina seperti Fernandinho, Henrikh Mkhitaryan, atau Willian namun lebih banyak yang kemudian menjadi flop. Berikut ulasannya.

Baca Juga

1. 1. Dmytro Chygrynskyi

Mykhaylo Mudryk semasa di Shakhtar Donetsk. (Foto: REUTERS/Russell Cheyne)

Sudah menjalani debut bersama di usia 17 tahun pada 2004 silam dan bahkan menjadi kapten untuk kali pertama tiga tahun kemudian adalah sejumlah pembuktian jika Dmytro Chygrynskyi adalah salah satu jebolan terbaik Shakhtar Donetks.

Talentanya kemudian menarik perhatian Barcelona yang kemudian menggaet Chygrynskyi seharga 25 juta Euro untuk menjadi suksesor Carles Puyol pada bursa transfer musim panas 2009 namun ia hanya bertahan semusim dan membuat 14 penampilan resmi saja.

Baca Juga

Sang bek tengah kemudian memutuskan untuk pulang ke Shakhtar namun bukan sebagai Chygrynskyi yang sama. Semenjak transfernya ke Barcelona ia terus menurun dan bahkan tidak pernah lagi dipanggil timnas Ukraina dan mengakhiri karier internasional dengan 29 caps saja pada 2011.

2. Luiz Adriano

Selain pandai menempa bakat asli Ukraina, Shakhtar juga hobi membesarkan talenta asal Brasil dan Luiz Adriano adalah salah satunya. Selama kurang lebih delapan musim, sang striker berhasil mencetak 128 gol dan 41 assist dari 266 penampilan.

Alhasil AC Milan rela membayarkan 14 juta Euro untuknya pada bursa transfer musim panas 2015 namun performa yang sama gagal Adriano ulangi di panggung gemerlap Liga Italia.

Cuma satu setengah tahun di AC Milan, Adriano kemudian langsung hengkang dan menjadi journeyman Rusia juga Turki. Kini ia masih aktif bermain di usia 36 tahun bersama klub Brasil, Internacional.

3. Fred

Karier Fred di Manchester United membuat opini publik terbelah. Ada yang meyakini ia adalah adah flop namun cukup banyak yang merasa jika sang gelandang kidal asal Brasil itu adalah cult hero di Old Trafford.

Baca Juga

Hanya saja seharusnya hal tersebut tidak terjadi pada pemain yang dibeli seharga 59 juta Euro pada bursa transfer musim panas 2018. Fred terlalu inkonsisten untuk dianggap sebagai pembelian yang benar-benar sukses.

Padahal di Shakhtar Donetks kemampuan Fred sangat dipuji. Ia adalah pemain tengah yang skillfull juga enerjik namun sosok yang sama tidak terlihat bersama Manchester United.

4. Mykhailo Mudryk

Memang masih ada waktu dan kesempatan bagi Mykhailo Mudryk untuk membuktikan label 100 juta Euro-nya bersama Chelsea namun sejauh ini sepertinya ia masih harus tabah dengan label flop.

Sudah 28 kali The Blues memainkannya sejak dibeli dari Shakhtar Donetsk pada bursa transfer musim dingin 2023 namun baru ada dua gol dan dua assist saja yang ia dapatkan. Bahkan untuk menjadi starter reguler pun Mudryk tidak mampu.

Belajar dari mereka semua, Juventus harus mewaspadai potensi flop Georgiy Sudakov dan lebih berhati-hati sebelum merogoh saku mereka dalam-dalam pada Januari nanti.

Baca Juga
Bursa TransferFredJuventusShakhtar DonetskLuiz AdrianoDmytro ChygrynskiyLiga ItaliaMykhaylo MudrykIndepthGeorgiy Sudakov

Berita Terkini