x

Klasemen dan Top Skor Liga Italia: Inter Milan Aman di Puncak, Lautaro Martinez Tak Terkejar

Senin, 27 November 2023 05:31 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Logo dan bola Serie A Liga Italia

INDOSPORT.COM - Klasemen dan top skor Liga Italia (Serie A) 2023-2024 hingga Senin (27/11/23) pagi WIB menghadirkan Inter Milan dan Lautaro Martinez yang sama-sama aman di puncak.

Sebagaimana diketahui, kompetisi Liga Italia 2023-2024 telah memasuki pekan ke-13. Inter Milan baru saja mencuri poin saat melawan tuan rumah Juventus.

Baca Juga

Sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Dusan Vlahovic di menit ke-27, Inter Milan sukses membalas melalui gol dari Lautaro Martinez (33').

Skor 1-1 bertahan hingga babak kedua selesai. Hasil imbang ini sudah cukup bagi pasukan Simone Inzaghi untuk mempertahankan posisi puncak klasemen Liga Italia 2023-2024.

Mereka mengoleksi 32 poin dari 13 pertandingan di Serie A. Juventus ada di posis kedua klasemen dengan tertinggal dua poin saja dari Inter Milan, dan AC Milan ada di urutan ketiga.

Baca Juga

Sementara itu, Lautaro Martinez juga semakin tidak terkejar di posisi daftar top skor Liga Italia 2023-2024.

Striker Timnas Argentina tersebut kini mengoleksi 13 gol di Liga Italia. Ia unggul enam gol dari bomber AC Milan, Olivier Giroud dan Domenico Berardi (Sassuolo).

Kemudian kemenangan juga diraih oleh AS Roma di pekan ke-13 Liga Italia 2023-2024. Pasukan Jose Mourinho menang 3-1 atas Udinese dan membuat mereka kini ada di lima besar klasemen Serie A.

Baca Juga

1. Rekap Hasil, Top Skor dan Klasemen Liga Italia

Selebrasi Lautaro Martinez bersama Marcus Thuram dan Alessandro Bastoni di laga Inter Milan vs Fiorentina (03/09/23). (Foto: REUTERS/Massimo Pinca)

Rekap Hasil Liga Italia 2023-2024

Sabtu (25/11/23)

Minggu (26/11/23)

Senin (27/11/23)

Selasa (28/11/23)

Top Skor Liga Italia 2023-2024:

13 gol: 

7 gol:

6 gol:

5 gol:

Klasemen Liga Italia 2023-2024:

AC MilanInter MilanJuventusAS RomaLiga ItaliaKlasemenLautaro MartinezTop Skor

Berita Terkini