x

Tak Sesuai Prediksi, 3 Nama Ini Malah Bertahan di Persib Bandung

Jumat, 1 Desember 2023 16:46 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
Aksi winger Persib, Febri Hariyadi pada laga pekan ketiga Liga 1 melawan Dewa United di stadion GBLA, Jumat (14/07/23).

INDOSPORT.COM - Tidak sesuai prediksi, tiga nama pemain ini malah bertahan di Persib Bandung, pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024.

Bursa transfer paruh musim kompetisi Liga 1 2023-2024 sudah resmi ditutup, karena batas pendaftaran pemain hanya sampai 28 November 2023 dan skuad Maung Bandung hanya melepas empat pemain lokal serta dua asing.

Baca Juga

Empat pemain lokal yang dilepas Persib pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024, yakni I Putu Gede, Frets Butuan, Eriyanto dan Robi Darwis. Kemudian, asing Levy Madinda dan Daisuke Sato.

Persib melepas pemain tersebut dengan status yang berbeda, Eriyanto dan Robi Darwis dilepas dengan status pinjaman ke klub lain yakni PSPS Riau dan Dewa United.

Baca Juga

Kemudian untuk I Putu Gede dan Frets Butuan, mereka bersepakat untuk mengakhiri kerjasama dengan skuad Maung Bandung dan bergabung dengan Bhayangkara FC dan Malut United.

Levy Madinda sendiri dilepas, karena masa peminjamannya berakhir, sehingga gelandang asal Gabon tersebut dikembalikan ke klub lamanya Johor Darul Takzim (JDT).

Baca Juga

Untuk Daisuke Sato, pemain asal Filipina tersebut kabarnya akan dipinjamkan ke klub Thailand, pasalnya durasi kontraknya di tim kebanggaan Bobotoh masih ada sampai 2025.

Sedangkan untuk pemain anyar, skuad Maung Bandung mendatangkan dua asing yakni Stefano Beltrame dan Kevin Ray Mendoza Hansen. Serta membawa pulang Henhen Herdiana.

Baca Juga

Nama pemain yang dilepas pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024, tidak sesuai prediksi sebelumnya. Lantaran, sebelumnya ada beberapa nama yang sebelumnya santer akan dilepas.

Berikut ini INDOSPORT.com mengulas tiga pemain yang sebelumnya dirumorkan akan dilepas Persib pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024.

Baca Juga

- Rezaldi Hehanusa

Mantan pemain Persija Jakarta ini sempat dikabarkan akan dilepas pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024, hal itu tak lepas dari minimnya menit bermain Rezaldi Hehanusa. 

Namun, menjelang berakhir putaran pertama kompetisi Liga 1 2023-2024, Rezaldi Hehanusa mulai mendapatkan kesempatan bermain lagi dari tim pelatih. 

Selain itu, Rezaldi Hehanusa bisa menjawab kepercayaan yang diberikan olehnya dengan baik. Sehingga, pemain yang bergabung dengan Persib pada musim lalu itu mulai sering diberikan kesempatan.

"Karena sebelumnya ada dari mereka yang kurang dapat menit bermain di putaran pertama, tapi bisa dilihat Rezaldi mulai bermain secara reguler. Edo saat ini terus bermain, mereka dan Sato bermain di bek kiri," kata Bojan beberapa waktu lalu.

- Febri Hariyadi

Winger Persib Bandung ini menjadi salah satu pemain yang santer dikabarkan akan hengkang pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024, karena di putaran pertama lebih sering duduk di bangku cadangan.

Semua itu, sudah ada klub yang siap menampung pemain yang akrab disapa Bow di antaranya Persita Tangerang dan Persikabo 1973.

Isu tersebut muncul tak lepas dari minimnya kesempatan bermain Febri Hariyadi di kompetisi Liga 1 2023-2024, padahal pada musim-musim sebelumnya dia sering tampil sebagai starter.

Namun, hingga memasuki putaran kedua Febri Hariyadi tetap berada di tim, bahkan mulai diberikan kesempatan bertanding pada pertandingan menghadapi Dewa United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, 26 November 2023.

- Victor Igbonefo

Satu lagi nama pemain Persib yang santer sebelumnya bakal dilepas pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024, Victor Igbonefo. 

Sama seperti yang lainnya, pemain yang berposisi sebagai bek ini dirumorkan akan hengkang karena minim menit bermain. Namun, pada putaran kedua dia masih tetap di Persib. 

Sejauh ini, hingga memasuki pekan ke-20 kompetisi Liga 1 2023-2024, Victor Igbonefo sudah tampil dalam 7 pertandingan dan tiga kali menjabat sebagai kapten tim. 

Persib BandungVictor IgbonefoFebri HariyadiLiga 1Rezaldi Hehanusa

Berita Terkini