Villarreal Cari Masalah! AC Milan Terpaksa Pulangkan Matteo Gabbia di Januari
INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, dikabarkan siap memulangkan Matteo Gabbia lantaran tak mendapat jam main yang tinggi bersama Villarreal.
AC Milan sudah melepaskan bek tengah mereka, Matteo Gabbia, ke klub Spanyol bernama Villarreal pada bursa transfer musim panas 2023 yang lalu sebagai pinjaman.
Langkah ini membantu AC Milan atau Rossoneri untuk memboyong winger Villarreal yang bernama Samuel Chukwueze, yang sekarang menjadi salah satu andalan Stefano Pioli.
Namun, karier Gabbia di Liga Spanyol ternyata tidak konsisten. Musim ini, sang pemain hanya mendapat kesempatan tampil tujuh kali saja di kancah domestik.
Hal tersebut membuat AC Milan ingin memulangkannya di Januari 2024, daripada talenta bek berusia 24 tahun itu tidak bisa berkembang lantaran Villarreal tak serius menempanya.
Selain itu, Rossoneri saat ini juga sedang kekurangan bek tengah. Pierre Kalulu, Malick Thiaw, Simon Kjaer, Marco Pellegrino, dan Mattia Caldara semuanya cedera.
Hal ini membuat Fikayo Tomori menjadi satu-satunya bek tengah yang masih sehat dan bisa diandalkan. Tentu, kondisi tersebut membuat ketar-ketir pihak Milan.
Tuttosport melaporkan bahwa Milan sudah membulatkan tekad untuk menjalin diskusi dengan pihak The Yellow Submarine demi memboyong Gabbia kembali ke San Siro di musim dingin mendatang.
Masalahnya adalah, Villarreal sendiri belum tentu bersedia untuk memutuskan kontrak pinjaman Gabbia. Gabbia bisa melengkapi skuat meskipun jarang dimainkan.
Bersama AC Milan pada musim 2022/23, Matteo Gabbia hanya dimainkan 17 kali di Liga Italia, Liga Champions, dan Coppa Italia, dengan total 895 menit bermain.
1. AC Milan Kembali Diperkuat Ismael Bennacer
Gelandang AC Milan, Ismael Bennacer harus menepi dari seluruh laga yang dijalani Rossoneri, di musim ini.
Hal tersebut dikarenakan sang pemain menderita cedera lutut pada pekan ke-35 Liga Italia 2022/23, tepatnya 10 Mei 2023.
Sejak saat itu, Bennacer harus menjalani pemulihan, yakni operasi. Sehingga, ia sudah melewatkan 27 laga, termasuk untuk Timnas Aljazair.
Kendati demikian, Bennacer telah bermain saat AC Milan menjamu Frosinone pekan ke-14 Liga Italia musim ini sebagai pengganti Tijjani Reijnders pada menit 79'.
Dilansir dari Sempre Milan, Bennacer mengaku punya niat untuk absen dari laga yang dilakoni Aljazair di Piala Afrika yang dimulai Januari 2024.
Keadaan itu itu dimaksudkan oleh Ismael Bennacer agar bisa kembali ke ritme permainan terbaiknya bersama AC Milan, seperti dilansir dari Football Italia.
"Piala Afrika? Saya ingin menemukan ritme saya lagi, lalu kita lihat apakah saya siap. Saya juga akan berbicara dengan pelatih karena cedera parah yang baru saja saya alami," ujar Ismael Bennacer.
"Setelah tujuh bulan yang penuh dengan ketekunan, perjuangan, dan kerja keras, saya akhirnya bisa kembali bermain lagi."
"Terima kasih sebesar-besarnya kepada semua orang yang telah berada di sisi saya dalam perjalanan saya menuju pemulihan."
"Para ahli bedah, fisioterapis dan seluruh anggota staf medis. Terima kasih sebesar-besarnya kepada klub dan federasi (nasional) saya. Pelukan untuk keluarga dan orang-orang terkasih saya. Dan juga para penggemar," pungkasnya.