x

5 Pemain Elite Liverpool yang Sudah Cetak 200 Gol Termasuk Mohamed Salah

Senin, 11 Desember 2023 08:50 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Mohamed Salah sudah mencatatkan gol ke-200 untuk Liverpool. Foto: REUTERS/Molly Darlington.

INDOSPORT.COM – Simak daftar lima pemain klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, yang sudah mencetak 200 gol, termasuk Mohamed Salah.

Mohamed Salah menjadi pemain kelima dalam sejarah Liverpool yang mampu menjaringkan 200 gol dalam 327 penampilan.

Baca Juga

Winger berpaspor Mesir itu ikut menyumbangkan gol dalam comeback dramatis 1-2 Liverpool atas Crystal Palace pada laga lanjutan Liga Inggris 2023/2024, Sabtu (09/12/23).

Tentu saja pencapaian itu sangat berharga bagi pria berusia 31 tahun tersebut setelah sebelumnya sempat dicap sebagai one-season wonder.

Lebih impresifnya lagi, hanya 30 gol saja yang dicetak Mohamed Salah dari titik penalti, sementara 170 gol lain dicetaknya melalui permainan terbuka.

Hal ini tentu saja mengukuhkannya sebagai salah satu winger terbaik di dunia yang mungkin sulit terganti jika The Reds harus mencari suksesornya.

Baca Juga

Salah pun masih dinilai cukup bertaji meskipun sempat mengalami musim yang buruk yang mana sang pemain masih mampu mencetak 30 gol dan 16 assists dalam 51 laga di semua ajang pada 2022/2023 lalu.

Meskipun tajinya sempat disebut menurun pada musim ini, pria asal Mesir itu masih mampu mencetak 14 gol dan 8 assists dalam 22 pertandingan di seluruh kompetisi pada musim ini.

“Saya rasa jika kami harus memindainya, sebagian besar tulangnya mungkin (berusia) 19 atau 20 (tahun) karena dia terus menjaga dirinya tetap dalam bentuk terbaiknya,” tutur Jurgen Klopp mengenai Mohamed Salah.

Lantas siapakah empat pemain Liverpool selain Mohamed Salah yang mampu mencetak 200 gol?

Baca Juga

1. Ian Rush

Ian Rush (kiri) saat masih aktif sebagai pemain Liverpool. Foto: Liverpool FC via Getty Images.

Salah satu striker terkenal Liverpool pada zamannya, Ian Rush, merupakan salah satu pemain yang mampu mencetak 200 gol bagi The Reds.

Ian Rush sendiri membela Liverpool selama periode 10 tahun sejak dipinjam dari Juventus pada 1986 sebelum akhirnya dilepas secara bebas transfer ke Leeds United pada 1996.

Secara total, pria asal Wales ini sudah mencetak 336 gol dan 97 assist dalam 649 penampilan di semua ajang bersama Merseyside Merah.

Baca Juga

Roger Hunt

Roger Hunt sebelumnya membela Liverpool sejak 1958 silam setelah dibeli dari Stockton Heath hingga akhirnya nanti dilepas ke Bolton Wanderers pada 1969.

Selama periode 11 tahun membela The Reds, Hunt sudah menceploskan 261 gol dan 29 assist di seluruh ajang dalam 446 penampilan.

Striker yang mengantarkan Timnas Inggris juara Piala Dunia 1966 itu wafat pada 28 September 2021 lalu pada usia 83 tahun.

Baca Juga

Gordon Hodgson

Gordon Hodgson adalah seorang striker Liverpool dari era yang sudah sangat lama yang mana sang pemain membela The Reds pada 1925 silam.

Pria asal Afrika Selatan ini membela Merseyside Merah selama 11 tahun sebelum dilepas ke Aston Villa pada 1936 silam.

Hodgson mencetak 241 gol dalam 377 penampilan di semua ajang bersama Liverpool. Pria yang akhirnya membela Timnas Inggris ini wafat pada 14 Juni 1951 pada usia 47 tahun.

Baca Juga

Billy Liddell

Billy Liddell merupakan sosok yang sangat setia dengan Liverpool karena The Reds merupakan satu-satunya klub yang dibelanya sejak 1938-1961.

Selama 23 tahun membela Liverpool, winger kiri asal Skotlandia ini sudah mencetak 215 gol dalam 492 penampilan di semua ajang.

Billy Liddell wafat pada 3 Juli 2001 silam pada usia 79 tahun setelahnya pada 2008 sang pemain dimasukkan dalam Hall of Fame sepak bola Skotlandia.

LiverpoolMohamed SalahLiga Primer InggrisIan RushBilly LiddellLiga InggrisTRIVIA

Berita Terkini