Brutal, Youtuber Amerika Serikat Hajar Eks Bintang NBA Sebelum Laga Mike Tyson

Minggu, 29 November 2020 16:25 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:
© Joe Scarnici/Getty Images for Triller
Jake Paul vs Nate Robinson. Copyright: © Joe Scarnici/Getty Images for Triller
Jake Paul vs Nate Robinson.

INDOSPORT.COM - Youtuber Amerika Serikat, Jake Paul menghajar Nate Robinson dengan brutal dalam duel tinju yang dilangsungkan di Staples Center, Los Angeles pada hari ini, Minggu (29/11/20).

Duel Jake Paul vs Nate Robinson adalah partai tambahan dalam pertandingan tinju Mike Tyson vs Roy Jones. Paul yang selama ini dikenal sebagai YouTuber Amerika Serikat telah dua kali naik ke atas ring tinju.

Pada Januari lalu, pria berusia 23 tahun itu berhasil membuat selebgram bernama AnEsonGib KO. Kini giliran mantan bintang NBA, Nate Robinson yang merasakan kekuatan tinju Jake Paul.

Sebagai informasi, Robinson adalah mantan bintang NBA berusia 36 tahun yang pernah memperkuat tim Boston Celtics, Chicago Bulls, dan Denver Nuggets.

Ini adalah kali pertama bagi Nate Robinson untuk beraksi di atas ring tinju. Sayangnya debutnya harus berakhir dengan menyedihkan.

Sejak ronde pertama Jack Paul sudah menunjukkan kekuatannya. Wasit sampai harus memisahkan kedua petinju agar tidak terjadi cedera serius.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KBOXtv (@kboxtv)

Di akhir ronde pertama, Paul berhasil menjatuhkan Nate Robinson dengan pukulan keras. Tinju tangan kanan Youtuber asal Amerika Serikat kembali membuat Robinson tertelungkup di babak kedua.

Ronde ketiga berlangsung semakin brutal hingga mantan bintang NBA itu KO. Petugas medis langsung bergegas untuk memberikan perawatan pada Nate Robinson.

Setelah duel Jake Paul vs Robinson usai, giliran Mike Tyson vs Roy Jones yang beraksi. Pertarungan eksibisi antara Tyson vs Jones berakhir imbang  dengan skor  76-76, 79-73 untuk Mike Tyson, dan 80-76 untuk Roy Jones Jr.