INDOSPORT.COM - Kabar baik datang untuk para penggemar olahraga tinju di dunia, yakni sosok petinju legendaris Mike Tyson akan segera dibuatkan film biopic-nya.
Mike Tyson mengatakan saat ini adalah waktu yang tepat untuk mengangkat kisah hidupnya dalam sebuah film. Tak heran jika ada produser yang tertarik membuatkan biopic-nya, lantaran namanya sudah sangat dikenal oleh dunia.
Pria berusia 55 tahun ini merupakan mantan juara tinju dunia kelas berat, dan salah satu petinju terbaik sepanjang masa serta yang paling sukses di eranya.
Ia mencetak rekor kemenangan 50-6 dengan 44 KO. Kemudian Mike Tyson pensiun pada tahun 2005 usai mendapat kekalahan dari Kevin McBride.
Selain prestasi, nama Mike Tyson juga sering headline di sejumlah media masa dunia karena perilakunya yang kontroversial.
Salah satunya, menggigit telinga Evander Holyfield sebelum kalah dalam pertarungan 1997. Ia juga terlibat dalam pelanggaran hukum, dakwaan pemerkosaan dan kecanduan kokain.
"Saya sudah lama ingin menceritakan kisah saya," kata Tyson kepada AFP, yang mengkonfirmasi informasi yang pertama kali dilaporkan oleh The Hollywood Reporter.
Tyson pun mulai bangkit ketika dipercaya bermain di film "The Hangover" (2009) dan kemudian melakukan pertunjukan di Broadway. Meski sudah punya pengalaman dalam dunia seni peran, film biopic-nya justru akan diperankan oleh aktor lain.
Tak tanggung-tanggung, aktor pemenang Oscar Jamie Foxx dikabarkan akan bermain dalam film tersebut. Sebelumnya Foxx memenangkan penghargaan film tertinggi untuk perannya sebagai legenda penyanyi Ray Charles.
Mantan petinju dengan julukan Si Leher Beton juga membocorkan bahwa film disutradarai oleh Antoine Fuqua dan Martin Scorsese duduk di tim produksi.
"Saya berharap dapat berkolaborasi dengan Martin, Antoine, Jamie, dan seluruh tim kreatif untuk menghadirkan serial yang tidak hanya menangkap perjalanan profesional dan pribadi saya, tetapi juga menginspirasi dan menghibur."
Sebelum dirilisnya film biopic Mike Tyson, sudah lebih dahulu ada beberapa film bertema tinju yang diproduksi dan cukup laris manis di pasaran. Film mana saja? berikut ulasannya: