4 Orang Terkaya di Arena Tinju, Tidak Ada Nama Mike Tyson

Rabu, 5 Mei 2021 16:04 WIB
Editor: Juni Adi
© Getty Images
Floyd Mayweather. Copyright: © Getty Images
Floyd Mayweather.
Bob Arum

Selanjutnya ada promotor kondang, Bob Arum. Para pecinta olahraga tinju maupun seni bela diri campuran atau MMA tentu tidak asing dengan nama ini.

Bob Arum kerap menjadi pria yang selalu menjembatani terjadinya duel-duel seru seperti pertarungan baru-baru yang digagasnya antara Anthony Joshua vs Tyson Furry.

Arum merupakan pendiri sekaligus CEO dari perusahaan promotor tinju terkemuka, Top Rank.

Arum bahkan sudah tajir sebelum memasuki dunia tinju dengan bekerja di divisi pajak kantor pengacara untuk wilayah New York selatan. Saat ini, dirinya memiliki kekayaan sebesar Rp4,35 triliun.

Michael Buffer 

Michael Buffer bukanlah sosok mantan petinju maupun promotor. Ia jadi satu-satunya orang yang tajir di dunia tinju dari kalangan entertaiment. 

Sebab, yang kemampuannya hanya bisa menjadi pembawa acara tinju. Ia pun cukup terkenal di dunia, karena suaranya yang khas dan ucapan ikoniknya, "Let's get ready to rumble!".

Tak hanya di arena tinju, Buffer juga membawakan acara gulat profesional, yang membuat pundi-pundinya kian bertambah. Saat ini ia memiliki total kekayaan sebesar Rp5,8 triliun.

Floyd Mayweather

Terakhir ada nama mantan petinju Floyd Mayweather. Ia jadi orang yang paling kaya di dunia tinju saat ini, selama bertahun-tahun meski sudah pensiun sejak 2015 lalu.

Akan tetapi ia sempat kembali ke ring untuk meladeni perlawanan atlet UFC, Conor McGregor tahun 2017. Pertandingan ekshbisi itu sangat fenomenal, sehingga menghasilkan banyak pundi-pundi keuntungan.

Dari duel tersebut saja, Mayweather diperkirakan mendapat keuntungan sebesar 400 juta Dolar AS atau sekitar Rp5,7 triliun.

Hingga pengujung kariernya, Mayweather memegang rekor tak terkalahkan dari 50 pertandingan. Saat ini, kekayaannya mencapai Rp8,1 triliun.