x

Kisah Miris Kevin McBride, Penghancur Mike Tyson yang Kini Jadi Tukang Kayu

Selasa, 8 September 2020 19:49 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Lanjar Wiratri
Kevin McBride, mantan petinju yang membuat Mike Tyson pensiun kini hidup prihatin lantaran berprofesi sebagai tukang kayu.

INDOSPORT.COM - Kevin McBride, mantan petinju yang membuat Mike Tyson pensiun kini hidup prihatin lantaran berprofesi sebagai tukang kayu.

Meski namanya tak sementereng petinju papan atas lain, McBride mampu mencatatkan sejarah yakni menaklukan seorang Mike Tyson yang disebut sebagai salah satu petinju terhebat sepanjang masa.

Baca Juga
Baca Juga

Kevin McBride memastikan kemenangannya di ronde keenam lewat TKO dan membuat Iron Mike akhirnya memutuskan untuk pensiun pada 11 Juni tahun 2005.

Namun, kemenangan gemilangnya tak turut melambungkan nama McBride. Ia hanya meraih dua kemenangan dari delapan laga yang dilakoni, hingga akhirnya memutuskan untuk pensiun setelah kalah dari Mariusz Wach pada 2011.

Usai memutuskan gantung sarung tinju, ia tak berminat untuk menjadi seorang pelatih. Namun, petinju berjuluk The Clones Colossus itu malah memilih untuk hidup prihatin dengan menjadi seorang tukang kayu.

"Saya saat ini bekerja dengan seorang ahli penebang pohon. Dia menyuruh saya untuk menebang pohon, membersihkannya dari salju, serta memotong kayu," tutur Kevin McBride seperti dilansir dari Daily Mail.

"Pekerjaan ini bagus serta membuat saya memiliki kesibukan dan tidak menganggur. Saya setiap hari mengambil dan meletakkan barang-barang," tambahnya.

McBride yang mengaku semakin terbiasa saat namanya kembali menjadi perbincangan lantaran kabar Mike Tyson akan turun gunung untuk kembali naik ring, mengaku selalu merasa bangga lantaran bisa mengalahkan petinju sehebat Mike Tyson.

Baca Juga
Baca Juga

“Saya mulai terbiasa saat nama saya kembali disebut menyusul kabar comeback Mike Tyson. Orang-orang selalu mengatakan bahwa saya adalah orang terakhir yang mengalahkannya. Saya juga merasa bangga dan seperti mimpi yang menjadi kenyataan,” ujarnya.

Kevin McBride sendiri memulai kariernya sebagai petinju kelas berat profesional periode 1992-2011, di mana ia memiliki catatan rekor kemenangan 35-10-1.


1. Hidup Prihatin, McBride Tak Punya Uang Untuk Biaya Sekolah Anaknya

Kevin McBride berharap Mike Tyson mau melakoni pertandingan ulang dengan dirinya.

Saat ini di tengah keprihatinan yang melanda hidup McBride, dirinya memohon untuk bisa menjalani tanding ulang dengan Mike Tyson yang bakal melakoni comeback pada bulan November mendatang.

Selain untuk memberikan kesempatan bagi Mike Tyson membalaskan dendamnya, McBride ingin bertanding ulang karena dirinya diketahui tidak bisa membayar biaya sekolah anaknya.

Baca Juga
Baca Juga

Pertandingan ulang tersebut diyakini bisa membuatnya menerima bayaran tinggi yang bisa digunakan untuk membayar biaya sekolah anak-anaknya.

Keinginan McBride pun didukung bos di tempatnya bekerja, yakni di Brenda Hoarty Tree Services. Bosnya mengatakan akan memberikan cuti sehingga McBride bisa berlatih dengan baik untuk persiapan duel tersebut.

Meski begitu, keinginan tanding ulang McBride ini harus tertunda pasalnya Mike Tyson telah memutuskan akan melawan Roy Jones Jr dalam duel comebacknya di bulan November mendatang.

Nasib buruk McBride tersebut tak sebanding dengan ketenaran dirinya usai membuat Tyson pensiun 15 tahun yang lalu. Alih-alih menjadi petinju kelas berat papan atas dan bergelimang kekayaan, petinju asal Inggris itu terjebak pada kemiskinan hingga dirinya tak sanggup membiayai sekolah anaknya.

Baca Juga
Baca Juga

Bayangan tentang kekayaan yang dia terima usai menjadi lawan terakhir Tyson harus pupus usai dirinya dihantam realita jika dia bukanlah petintu yang sangat baik.

Catatan rekornya yang buruk termasuk ketika mengalami 6 kekalahan dari 7 pertandingan setelah duel kontra Tyson akhirnya membuat McBride memutuskan untuk berhenti mengejar mimpinya di atas ring dan hidup prihatin sebagai tukang kayu, profesi yang terus dia tekuni hingga saat ini.

Mike TysonTinjuBerita OlahragaBerita Tinju

Berita Terkini