x

Petarung UFC Conor McGregor Dikabarkan Meninggal Dunia, Netizen Langsung Panik

Sabtu, 6 Agustus 2022 15:15 WIB
Penulis: Reni Nur Arifah | Editor: Prio Hari Kristanto
Sebuah kabar bohong alias hoax menghampiri nama legenda UFC, Conor McGregor, yang disebut meninggal pada tanggal 4 Agustus kemarin.

INDOSPORT.COM – Sebuah kabar bohong alias hoax menghampiri nama legenda UFC, Conor McGregor, yang disebut meninggal pada tanggal 4 Agustus kemarin.

Petarung MMA yang merupakan mantan juara UFC ganda ini masih hidup, tetapi seseorang telah mengubah halaman Wikipedia-nya.

Baca Juga

Pada minggu pertama bulan Agustus ini, beberapa pengguna media sosial membagikan klaim dan screenshots yang menunjukkan bahwa McGregor telah meninggal dunia.

Secara khusus, tangkapan layar tersebut menunjukkan entri Wikipedia singkat McGregor, seperti yang muncul di mesin pencari Google, lengkap dengan tanggal kematian yang diklaim antara 3 Agustus atau 4 Agustus 2022.

Screenshots itu juga bukan merupakan hasil manipulasi atau editan digital.

Baca Juga

Pada hari Jumat (05/08/22), media Snopes telah mereplikasi hasil "tanggal kematian" McGregor dengan pencarian Google sederhana yang menghasilkan bahwa seniman bela diri asal Irlandia itu meninggal pada 4 Agustus 2022.

Padahal, McGregor masih bernapas pada saat itu. Rupanya, tanggal kematian itu adalah hasil vandalisme pada versi bahasa Spanyol dari profil Wikipedia McGregor.

Seorang juru bicara dari Wikimedia Foundation juga telah memberikan pernyataan kepada Snopes.

Baca Juga

“Sepertinya artikel Wikipedia bahasa Spanyol tentang Conor McGregor telah dirusak untuk memasukkan tanggal kematian, namun permasalahan itu telah diselesaikan,” jelas pihak Wikipedia seperti dikutip dari Snopes (05/08/22).

“Mengingat cara dari hasil Knowledge Graph menarik dari Wikipedia dan proyek-proyek Wikimedia, hal ini dapat (dalam kasus yang jarang terjadi) mengakibatkan beberapa vandalisme di-cache dalam hasil pencarian. Namun masalah ini telah diatasi.”


1. Netizen Panik

Dustin Poirier vs Conor McGregor.

Pada tanggal 5 Agustus, berita soal kematian McGregor tampak telah diperbaiki dan entri singkat Wikipedia untuk McGregor tidak lagi berisi tanggal kematian.

Terlepas dari rumor kematiannya yang salah itu, McGregor terus aktif di media sosialnya selama minggu pertama bulan Agustus.

Baca Juga

Satu foto yang diunggahnya ke Instagram pada hari Kamis (04/08/22) kebetulan menunjukkan tangannya sedang memegang ponsel yang menampilkan artikel tanggal 3 Agustus dari situs Deadline.

Ini merupakan bukti yang sangat kuat bahwa sang petinju masih hidup pada tanggal tersebut. McGregor juga tampak berbagi foto dirinya saat berlatih dan bersantai di sebuah kapal pesiar.

Baca Juga

Meski begitu, kabar kematian palsu McGregor ini telah menyebabkan kebingungan dan kepanikan di antara para pengguna media sosial.

Salah satu cuitan berbunyi, "Conor McGregor, mengapa Google mengatakan bahwa kau sudah mati????”

Yang lain berkata, "Mencari Conor [di Google] dan ini yang muncul? @TheNotoriousMMA Kau baik-baik saja? Google mengatakan kau sudah mati."

Baca Juga

Kabar mengejutkan ini muncul tepat di saat berita simpang siur soal pensiun McGregor yang kembali menghangat.

Seperti diketahui, ia memang belum bertarung sejak Juli 2021 setelah kakinya patah saat kalah dari petarung MMA, Dustin Poirier, di UFC.


2. Tanggapan Bos UFC soal Rematch McGregor vs Mayweather

Dustin Poirier vs Conor McGregor.

Bos UFC, Dana White, akhirnya buka suara usai disinggung soal rematch duel tinju antara Conor McGregor vs Floyd Mayweather.

Sebagaimana diketahui Conor McGregor pernah bertanding di atas ring tinju melawan Floyd Mayweather selaku petinju pemegang rekor tak terkalahkan pada 2017.

Dalam duel tersebut terdapat perbedaan antara Conor McGregor dan Floyd Mayweather. Petinju asal Amerika Serikat itu memberikan pukulan jabs, hook dan strike yang sangat kencang, dibandingkan pukulan dari si petarung Mixed Martial Arts.

Mayweather pun akhirnya berhasil megalahkan McGregor selaku mantan raja kelas ringan UFC, lewat TKO pada ronde ke-10 di salah satu duel tinju terakbar pada abad ini.

Kekalahan itu pun ternyata menjadi ‘dendam’ tersendiri bagi Conor McGregor, yang terus ngotot ingin melakukan pertarungan jilid 2 dan berjanji akan mengalahkan dan menodai rekor tak terkalahkan milik Floyd Mayweather Jr.

Baca selengkapnya: Rematch Jilid 2 Conor McGregor vs Floyd Mayweather, Begini Kata Bos UFC

Ultimate Fighting Championship (UFC)Mixed Martial Arts (MMA)Conor McGregorSportainment

Berita Terkini