Kalender Tinju Dunia Akhir Tahun Hingga 2023: Ada Duel Panas Tyson Fury vs Oleksandr Usyk

INDOSPORT.COM - Sejumlah pertandingan seru dari cabang olahraga tinju dunia akan segera hadir pada akhir tahun hingga awal 2023 mendatang.
Para pecinta dunia olahraga saat ini tengah difokuskan dengan adanya gelaran Piala Dunia 2022, yang membuat sejumlah evet cabang olahraga lain tertutupi euforianya.
Namun usai turnamen empat tahunan itu, fokus akan kembali pecah. Cabor olahraga lain yang menggelar pertandingan bisa akan meriah, salah satunya dari dunia tinju.
Dunia tinju saat ini mulai bangkit usai sempat jeda akibat pandemi Covid-19.
Laga-laga seru terus digelar seperti beberapa waktu lalu, duel antara Tyson Fury vs Dillian Whyte pada Mei 2022 lalu.
Kini, pertandingan-pertandingan tinju seru lainnya siap digelar mulai akhir tahun ini. Di awali oleh duel Kim Clavel vs Jessica Nery Plata.
Pertandingan itu akan digelar di Quebec, Kanada, pada 01 Desember 2022 mendatang.
Keduanya akan memperebutkan sabut juara WBC Female dan kelas terbang junior WBA Female, dalam 10 ronde.
Tak hanya di awal, pertandingan tinju pada bulan Desember juga cukup padat hingga akhir tahun.
Dua hari berselang, akan ada pertarungan sengit 12 ronde antara Juan Francisco Estrada vs Roman 'Chocolatito' Gonzales.
Pertandingan itu akan digelar di Desert Diamond Arena, Glendale, Arizona, Amerika Serikat. Estrada juara terbang super WBC franchise. Duel juga memperebutkan gelar terbang super WBC yang lowong
1. Potensi Tyson Fury vs Oleksandr Usyk
Setelah pertarungan tinju pada Desember berakhir, semua mata akan tertuju pada pertandinan-pertandingan tinju sengit di tahun 2023.
Potensi duel Tyson Fury vs Oleksandr Usyk misalnya. Sebelum itu, Fury sendiri akan berhadapan dengan Derek Chisora pada 03 Desember 2022 nanti, memperebutkan sabuk kelas berat WBC.
Promotor juara kelas berat WBO, WBA, IBO, dan IBF Oleksandr Usyk yakni Aleksandr Krassyuk memastikan jadwal
Tinju Dunia menghadapi Tyson Fury untuk Juara Tak Terbantahkan.
"Dia (Tyson Fury) pernah menyebut akan kembali dari masa pensiun untuk bertarung melawan petinju papan atas,
"Tetapi bulan Desember nanti malah melawan Derek Chisora untuk ketiga kalinya," kata Aleksandr Krassyuk kepada ESNews.
"Padahal dia aadalah petinju bintang besar, juara kelas berat WBC tetapi masih memikirkan uang. Kami kurang beruntung karena ia memilih melawan Derek. Berikutnya jadi milik Oleksandr Usyk," tegasnya.
Jika Tyson Fury kalah, Aleksandr Krassyuk pun bisa saja mengalihkan lawan Oleksandr Usyk ke Deontay Wilder.
Sementara itu promotor tinju kenamaan, Bob Arum, yang juga jadi promotor Fury, mengaku akan melakukan pertemuan dengan perwakilan Usyk untuk membahas duel sengit ini.
Bob Arum yakin Oleksandr Usyk adalah satu-satunya petarung di divisi kelas berat yang menghadirkan tantangan bagi Tyson Fury.
2. Kalender Tinju Dunia Akhir Desember Hingga 2023
Desember
01 Desember 2022
Kim Clavel vs Jessica Nery Plata (Perebutan Sabuk WBC Female dan WBA Female)
03 Desember 2022
Juan Francisco Estrada vs Roman Gonzales (Perebutan Sabuk super WBC)
Tyson Fury vs Derek Chisora (Perebutan Sabuk Kelas Berat WBC)
10 Desember 2022
Josh Warrington vs Luis Alberto (Perebutan Sabuk Bulu IBF)
Ebanie Bridges vs Shannon O'Connell (Perebutan Sabutk Juara Bantan IBF Female)
Teofimono Lopez vs Jose Pedraza (Perebutan Sabuk Welter Junior)
17 Desember 2022
Christian Mbili vs Vaughn Alexander (Perebutan Sabuk Welter)
31 Desember 2022
Joshua Franco vs Kazuto Loka (Perebutan Sabuk WBA dan WBO)
Januari
28 Januari 2023
Jermell Charlo vs Tim Tszyu (Perebutan Sabuk WBC, WBA, WBO, IBF)
Februari
23 Februari 2023
Emanuel Navarrete vs Oscar Valdez (Perebutan Sabuk Bulu WBO)