x

Livoli: Pertarungan Sengit, STIN Pasundan Jungkalkan BIN Samator Surabaya

Minggu, 6 November 2022 17:25 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
Tim Putra STIN Pasundan memenangi pertarungan sengit melawan BIN Samator Surabaya

INDOSPORT.COM - Tim Putra STIN Pasundan memenangi pertarungan sengit melawan BIN Samator Surabaya dalam ajang Livoli 2022 di GOR Ki Mageti Magetan, Jawa Timur, Sabtu (5/11/22). Mereka menang meyakinkan 3-1.

Set pertama berhasil dikuasai oleh STIN Pasundan dengan memunculkan skor 21-25. Berlanjut ke set kedua, BIN Samator Surabaya membalas dengan skor 25-21. 

Baca Juga

Selanjutnya, perolehan angka di set ketiga dan keempat terus diraih STIN Pasundan, yakni 21-25, 21-25, dan sukses menjadi penentu kemenangan atas BIN Samator Surabaya

Boy selaku pelatih STIN Pasundan mengatakan, timnya telah bermain bagus. Kekompakan sudah tampak dibandingkan dengan permainan sebelumnya kontra Berlian Jateng. 

Baca Juga

"Pertandingan hari ini anak-anak bermain lepas, kekompakan tim terlihat, terwujud, kemudian passing-passing-nya jalan, block-nya juga berhasil, jadi menumbuh kembangkan spirit dari tim ini sendiri," kata Boy, usai pertandingan. 

Namun, Boy mengaku akan tetap mengantisipasi perkembangan timnya agar terus fokus menghadapi lawan selanjutnya, yaitu Indomaret. Dia berharap tim voli STIN Pasundan dapat bermain lebih bagus dari hari ini. 

Baca Juga

"Kami tetap antisipasi ya dengan Indomaret, bagaimana pun juga mereka cukup kuat. Mudah-mudahan bisa keluar dari zona ketegangan itu," kata Boy. 

"Bila di pertandingan nanti mereka mampu bermain seperti tadi, Insha Allah bisa menang dan ke grand final Livoli 2022," imbuhnya.


1. Tetap Semangat

Tim Putra STIN Pasundan memenangi pertarungan sengit melawan BIN Samator Surabaya

Pemain STIN Pasundan, Muhamad Fikri Mustopa, mengungkapkan, permainan dengan BIN Samator Surabaya cukup menguras energi. Sebab, pemain lawan merupakan tim juara bertahan pada tahun-tahun sebelumnya. 

Fikri menegaskan kepada timnya untuk terus konsisten dan tak menganggap mudah kepada tim lawan, sehingga STIN Pasundan dapat meraih kemenangan di setiap pertandingan. 

Baca Juga

"Pertandingan melawan BIN Samator cukup ketat, ini kan bisa dikatakan juara bertahan, pemainnya hampir sama di tahun-tahun sebelumnya," ucap Fikri.

Baca Juga

"Alhamdulillah masih diberi keselamatan, kemenangan. Buat ke depannya kami konsisten, intinya jangan menganggap enteng lawan, tetap semangat," tandasnya.

Surabaya SamatorVoliBerita OlahragaLivoli 2022

Berita Terkini